Sudah bukan rahasia umum lagi jika Getcontact memiliki kemampuan untuk melacak dan mengidentifikasi nomor terbaik, tapi apakah kamu tahu ada beberapa aplikasi mirip Getcontact yang memiliki kemampuan yang sama dan bisa diandalkan untuk hal tersebut?
Di era digital ini, kamu harus berhati-hati dalam menggunakan smartphone, mengingat kini banyak kasus penipuan dan hipnotis melalui smartphone, hal tersebut biasanya hadir dari nomor tidak dikenal yang menghubungimu.
Saat ini banyak cara yang bisa kamu lakukan jika ada nomor tidak dikenal yang menghubungi, karena kamu bisa mengidentifikasinya terlebih dahulu melalui aplikasi Getcontact.
Aplikasi Getcontact sendiri hadir dalam dua versi penggunaan, yaitu secara gratis dan berbayar, melalui fitur berbayarnya banyak hal yang bisa kamu lakukan dan ketahui dengan mudah, contohnya saja apk ini mampun untuk mencari kontak tak dikenal melalui database.
Selain itu, dengan menggunakan apk Getcontact, pengguna juga bisa melindungi diri dai robocall, spam call, telemarketer, hingga penipuan siber yang sedang marak terjadi.
Tapi biaya langganan untuk menikmati fitur unggulan di aplikasi ini jadi salah satu kendala, karena harga yang diberikan dianggap mahal. Tapi kamu tak perlu khawatir lagi, karena kini sudah ada beberapa aplikasi sejenis Getcontact yang memiliki fitur serupa.
Penasaran dengan aplikasi apa saja? Yuk, simak artikel ini selengkapnya.
Daftar Aplikasi Mirip Getcontact untuk Identifikasi Nomor Baru
TelGuarder
TelGuarder jadi rekomendasi aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan untuk mengidentifikasi nomor baru selain Getcontact. Aplikasi yang satu ini memiliki tampilan interface yang sederhana, sehingga mudah digunakan.
Menariknya, aplikasi ini juga bisa kamu manfaatkan untuk memblokir panggilan tidak dikenal baik itu yang dilakukan manusia atau robot, lho. Dengan begitu kamu tidak perlu lagi khawatir saat ada nomor asing yang menghubungi.
Fungsi utama dari apliaksi TelGuarder sendiri cukup menarik, mulai dari memblokir panggilan tidak diinginkan, peringatan spam, dan bisa digunakan untuk melaporkan nomor palsu.
TrueCaller – Aplikasi Mirip Getcontact
Aplikasi mirip Getcontact berikutnya ada TrueCaller. Aplikasi yang satu ini sangat bisa diandalkan untuk mengetahui melacak nomor tidak dikenal dengan mudah dan cepat.
Telah diunduh lebih dari 1 juta pengguna di Google Play Store. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa mendeteksi nomor tidak dikenal dengan mudah dan cepat.
Fungsi lain dari aplikasi ini yaitu bisa membaca isi nomor spam, dimana tampilan layar akan menjadi merah jika nomor tersebut dicurigai atau sudah mendapatkan penilaian buruk dari pengguna lain.
BACA JUGA: Aplikasi Pelacak Orang Terdekat
CallApp
Kemudian ada aplikasi CallApp. Aplikasi ini juga diklaim memiliki kesamaan dengan Getcontact, yaitu bisa melacak nomor HP tak dikenal dengan mudah dan bisa mengathui kontak HP dengan memanfaatkan ID penelepon.
Aplikasi ini sendiri memiliki tampilan interface yang sederhana, sehingga cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah.
Berbeda dengan Getcontact yang harus menggunakan versi premium dan berlangganan untuk menikmati fitur unggulannya, CallApp bisa kamu gunakan secara gratis untuk menikmati semua fitur di dalamnya.
Selain itu, aplikasi ini juga bisa mencari kontak tak dikenal dari semua kontak di seluruh dunia, kamu juga bisa memblokir spam call dan merekam panggilan telepon dari kontak yang kamu inginkan.
True ID Caller – Aplikasi Mirip Getcontact
Aplikasi mirip Getcontact selanjutnya yang bisa kamu gunakan ada True ID Caller. Melalui apk ini penggunanya bisa mendapatkan pengalaman yang menarik, karena True ID Caller menawarkan banyak fitur menarik dan lengkap untuk penggunanya.
Salah satu fitur unggulan yang ditawarkan aplikasi ini yaitu pengguna bisa mengidentifikasi identitas pemilik nomor tidak dikenal dengan mudah dan cepat.
Hal tersebut tentunya jadi daya tarik tersendiri bagi para penggunanya. Selain itu, apk ini juga memungkinkan pengguna untuk berkomunikasi, mulai dari berkirim pesan, melakukan panggilan, mengirim gambar, layaknya WhatsApp.
Real Caller
Real Caller merupakan aplikasi alternatif lain dari Getcontact yang bisa kamu gunakan secara gratis. Aplikasi ini memiliki fungsi yang tidak jauh berbeda dengan apk sejenis Getcontact lainnya.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa memblokir nomor spam tidak dikenal dengan mudah asalkan memiliki koneksi jaringan internet yang stabil.
Tenang saja, aplikasi ini bisa kamu gunakan secara gratis untuk menikmati semua fitur identifikasi dan pelacakan nomor yang tersedia.
Whoscall
Pada jajaran ke enam, kamu bisa coba dengan menginstall aplikasi Whoscall. Aplikasi ini juga cukup bisa diandalkan untuk mengetahui identitas nomor tidak dikenal dan memblokirnya secara otomatis.
Aplikasi yang satu ini dilengkapi dengan banyak fitur unggulan dan tak jauh berbeda dengan platform sebelumnya.
Kamu juga bisa menemukan beberapa fungsi lainnya dari aplikasi ini, seperti fitur panggilan dan pesan teks, fitur untuk mengidentifikasi panggilan masuk, memblokir SMS spam dari nomor berbahaya, dan masih banyak lagi.
Hiya
Pada rekomendasi terakhir, kamu bisa menginstall aplikasi Hiya untuk mengidentifikasi nomor tidak dikenal dengan mudah dan cepat. Dimana sistemnya akan melakukan pemblokiran otomatis baik itu pada panggilan atau SMS dari nomor berbahaya.
Selain itu, aplikasi ini juga memiliki sistem keamanan yang cukup baik, karena mereka memiliki fitur yang mampu menentukan apakah panggilan dari nomor asing itu gangguan, penipuan, atau telepon biasa.
Untuk mendapatkan aplikasi ini, kamu bisa mengunduhnya di Play Store.
BACA JUGA: Aplikasi Downloader Android
Nah, itulah beberapa aplikasi mirip Getcontact yang bisa kamu install.