Cara Mengatasi Baterai HP Cepat Habis – Hadir dengan spesifikasi mumpuni dan harga yang murah, membuat banyak konsumen menjatuhkannya pilihannya pada HP Realme. Tapi sejumlah pengguna mengeluhkan jika perangkat Realme Narzo 50A milik mereka gampang panas saat digunakan, terutama saat bermain game.
Baterai boros memang jadi salah satu kendala umum, hal ini juga tidak terjadi pada HP Realme saja. Penggunaan HP normal dengan full baterai biasanya akan habis jika digunakan dalam waktu 6-7 jam setiap harinya hingga kita melakukan charger kembali.
Kehabisan baterai saat keadaan mendesak, memang jadi salah satu hal yang cukup menjengkelkan, padahal HP tersebut sedang dibutuhkan saat keadaan mendesak. Terlebih kini HP jadi salah satu perangkat yang sangat penting sebagai penunjang aktivitas sehari-hari.
Tak heran jika mempertahankan baterai agar awet selama 24 jam merupakan tantangan tersendiri bagi penggunanya. HP sendiri biasanya digunakan untuk bekerja, berkomunikasi, menonton film, membaca novel, dan lainnya.
Hal tersebut adalah salah satu penyebab baterai HP Realme cepat habis. Untuk mengatasi baterai HP Realme yang cepat habis ini, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan, termasuk memperbaiki masalah pada baterai tersebut.
Penasaran dengan caranya? Yuk, simak cara mengatasi baterai HP Realme cepat habis di bawah ini.
BACA JUGA: Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Menanggapi
Cara Mengatasi Baterai HP Realme Cepat Habis
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi baterai HP Realme cepat habis, berikut diantaranya:
1. Instal Aplikasi Penghemat Baterai
Aplikasi penghemat baterai ini memang sudah banyak diinstal meskipun fitur penghemat baterai sudah tersedia hampir di semua jenis smartphone Android.
Salah satu aplikasi penghemat baterai yang bisa kamu install yaitu Battery Saver, aplikasi ini bisa kamu install di Google Play Store secara gratis.
Aplikasi Battery Saver ini memiliki kemampuan untuk meningkatkan masa pakai baterai, sehingga kamu bisa menggunakan perangkat untuk waktu yang lebih lama.
2. Periksa Aplikasi yang Menguras Baterai
Cara mengatasi baterai HP Realme cepat habis selanjutnya yaitu dengan memeriksa aplikasi apa saja yang membuat baterai cepat habis, bahkan membuat HP cepat panas.
Karena aplikasi juga bis ajadi salah satu penyebab hal tersebut terjadi. Untuk memeriksanya, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Pertama buka Pengaturan di HP Realme yang kamu gunakan.
- Selanjutnya cari dan pilih menu Baterai.
- Pada menu tersebut, kamu bisa melihat aplikasi apa saja yang menggunakan baterai lebih banyak.
- Jika seandainya kamu tidak terlalu membutuhkan aplikasi tersebut, kamu bisa paksa berhenti atau mencopot pemasangan aplikasinya.
3. Nonaktifkan Fitur Kurang Penting
Berikutnya, kamu bisa mematikan fitur ponsel yang dirasa tidak dibutuhkan atau tidak penting. Seperti fitur bluetooth yang sudah tidak digunakan atau fitur WiFi jika sudah tidak digunakan lagi.
Karen hal tersebut bisa menyebabkan baterai cepat habis tanpa terasa. Dengan menonaktifkan fitur tersebut kamu bisa menghemat baterai hingga 1 jam lebih.
4. Setting Pencahayaan
Layar HP yang terlalu terang dan berwarna-warni juga sangat menguras baterai HP. Smartphone sendiri memiliki fitur kecerahan otomatis, jika fitur tersebut diaktifkan, makaa cahaya pada ponsel akan menyesuaikan dengan tingkat pencahayaan sekitar.
Fitur ini sangat bermanfaat dan lebih menghemat baterai daripada kamu menggunakan kecerahan layar penuh.
5. Matikan GPS
GPS atau lokasi merupakan salah satu fitur yang cukup penting pada smartphone, terlebih fitur ini sudah tersinkronisasi secara otomatis pada beberapa aplikasi yang membutuhkan akses lokasi.
Tapi, pastikan GPS hidup hanya saat aplikasi tersebut digunakan, jika sudah kamu bisa mengaktifkannya kembali, karena GPS yang menyala terus-menerus secara tidak langsung bisa menyebabkan baterai HP cepat habis.
6. Hindari Men-charge Baterai Semalaman
Men-charge HP semalaman juga jadi salah satu kebiasaan yang sering dilakukan oleh beberapa orang, baik itu sengaja atau tidak sengaja karena ketiduran.
Meskipun saat ini banyak samrtpohne yang sudah dibekali dengan fitur auto cut-off seperti pada HP Realme saat baterai HP sudah full, tapi tidak disarankan untuk mengisi baterai HP semalaman, karena resikonya juga sangat besar.
Salah satunya saja bisa membuat overheat dan mengakibatkan kesehatan baterai menurun, bahkan rusak.
BACA JUGA: Cara Mengatasi GPS Tidak Akurat
Demikianlah cara mengatasi baterai HP Realme cepat habis yang bisa kamu lakukan. Selain pada HP Realme, cara ini juga berlaku untuk mengatasi kendala baterai habis pada smartphone merk lainnya.