Aplikasi pertanian pemerintah kini sudah mulai banyak dikembangkan oleh startup di Indonesia, karena teknologi dunia semakin berkembang dan merambah hingga ke sektor pertanian.
Seperti kita ketahui, petani milenial juga memiliki citra penting dalam mewujudkan Indonesia sebagai negara agraris. Dengan hadirnya aplikasi ini, generasi muda diharapkan mampu mewujudkan ketahanan pangan Indonesia dengan cara yang lebih baik.
Selain itu, melalui aplikasi ini, para petani kini bisa membeli semua kebutuhan tani secara online di e-commerce yang sudah dirancang khusus. Bahkan, kamu juga bisa menemukan berbagai informasi penting mengenai pertanian dari pakarnya secara langsung.
Dengan begitu kesejahteraan petani dan pertanian di Indonesia akan lebih terjamin, terutama dari sistem pemasaran.
Nah, jika kamu tertarik, kamu bisa coba salah satu aplikasi di bawah ini untuk mengelola pertanian.
Daftar Aplikasi Pertanian Pemerintah Indonesia
Petani
Pada jajaran pertama, kamu bisa memanfaatkan aplikasi Petani. Aplikasi ini dibuat khusus oleh pemerintah untuk menunjang berbagai aktivitas petani.
Kamu juga bisa mendapatkan banyak informasi penting seputar pertanian secara menyeluruh secara mudah dan gratis.
Selain itu, aplikasi yang dikembangkan oleh Sanny Gaddafi ini juga bisa dijadikan tempat untuk menjual berbagai peralatan pertanian. Kamu bisa mengunduh aplikasi ini secara bebas di Google Play Store.
LimaKilo – Aplikasi Pertanian Pemerintah
Selanjutnya, kamu bisa menggunakan Limakilo. Aplikasi yang dibuat untuk memotong pola pendistribusian pertanian ini akan mempermudah setiap pengelolaan pertanian di seluruh Indonesia.
Kamu juga bisa berinteraksi langsung untuk menjual produk pertanian yang kamu miliki dengan pembeli maupun pengedar.
Tak hanya itu, aplikasi ini menerapkan prinsip bahwa petani harus bisa mengalami peningkatan penghasilan hingga 15%, hal tersebut ditetapkan agar para petani Indonesia memiliki semangat untuk mencapai targetnya.
Sesuai dengan namanya, aplikasi ini menegaskan bahwa penggunanya membutuhkan bahan pangan dalam jumlah 5 kg, baik itu beras, sayur, bawang, dan lainnya.
BACA JUGA: Aplikasi Penghasil Uang Resmi dari Pemerintah
Agromaret
Selanjutnya ada Agromaret. Aplikasi ini diklaim sebagai salah satu startup platform pertanian Indonesia terbaik yang pernah ada
Berbeda dengan aplikasi lainnya, Agromaret dibuat dengan tujuan khusus untuk mengurangi dominasi pasar, menciptakan peluang pasar lebih luas, dan menjadi sentra informasi terlengkap di bidang pertanian.
Agromaret juga diklaim menjadi bukti bahwa pemasaran online tak hanya bisa dilakukan di perusahaan besar saja, tetapi petani kecil juga bisa memasarkan hasil taninya secara luas di dunia maya.
TaniHub – Aplikasi Pertanian Pemerintah
Lagi cari aplikasi bidang pertanian terbaik dan gratis, baik untuk pengguna Android maupun iOS? TaniHub bisa jadi pilihan tepatnya.
TaniHub hadir untuk memberikan berbagai keuntungan bagi para petani. Bagaimana tidak, melalui aplikasi tersebut petani bisa menjangkau konsumen lebih luas lagi secara langsung dengan mudah.
Dengan mengandalkan aplikasi TaniHub tersebut para petani juga akan mendapat untung hingga 20%. Setidaknya ada lebih dari 15 ribu petani yang telah tergabung untuk menjual hasil taninya di aplikasi TaniHub.
Kabar baiknya, aplikasi TaniHub bahkan memiliki klien sebanyak 30 perusahaan ritel dan tempat makan besar untuk menyerap hasil tani dari para petani yang tergabung di aplikasi tersebut.
Pantau Harga
Lagi butuh informasi harga terkini seputar dunia pertanian? Anda bisa memanfaatkan aplikasi Pantau Harga ini untuk mengetahui informasi yang lebih up to date seputar pertanian.
Aplikasi buatan Code4Nation tersebut dibuat khusus untuk membantu para konsumen dalam memantau harga komoditas pangan dengan mudah. Sehingga mereka pun bisa membeli produk pangan yang dibutuhkan dengan harga kompetitif dan kualitas yang baik.
Dilengkapi dengan fitur Daftar Peta Harga, sehingga Anda akan lebih mudah lagi saat ingin melihat harga pangan secara virtual lokasi penjual yang sudah dipilih sebelumnya.
Tak perlu khawatir akan kesasar, sebab pada aplikasi tersebut sudah terintegrasi dengan Google Maps.
Ci-Agriculture
Ci-Agriculture adalah aplikasi mobile berbasis Android. Aplikasi ini juga diklaim sebagai platform yang memberikan solusi lengkap untuk produksi dan manajemen tanaman.
Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan informasi terbaik tentang produksi Tanaman, Perlindungan Tanaman, pertanian cerdas dengan pertanian, dan layanan terkait.
Selain sebagai portal informasi, juga merupakan pasar online untuk membawa petani, input Agri, pengecer & layanan pemenuhan pada platform digital bersama.
Di sini kami mendorong Petani untuk tidak membeli produk, tetapi membeli solusi untuk kebutuhan pertanian mereka.
Pak Tani Digital
Anda ingin melakukan pengecekan harga dan membeli barang secara langsung dari petani ke konsumen akhir, startup pak tani digital solusinya.
Aplikasi ini memiliki berbagai fitur yang lengkap, seperti Fitur Transporter yang memudahkan dalam menemukan ekspedisi mana yang bisa digunakan untuk proses pengiriman.
Juga, Anda juga bisa mengetahui mapping harga dan komoditi yang ada di aplikasi tersebut.
BACA JUGA: Aplikasi Download Video Facebook HD
Itulah daftar aplikasi pertanian pemerintah Indonesia yang bisa kamu gunakan untuk panduan bertani milenial.