Viral Video, RANCAH POST – Menata warung atau toko semenarik dan serapi mungkin memang sangat penting, bahkan disebut-sebut juga bisa mempengaruhi minat konsumen untuk membeli produk di tempat kita.
Berbicara terkait menata warung, baru-baru ini warganet ramai menyoroti sebuah video yang memperlihatkan warung sembako yang barang tertata sangat rapi.
Warganet pun menyebut bahwa pemilik warung tersebut sangat perfeksionis karena bisa menata warung sesuai jenis produk, ukuran, dan warnanya.
Penampakan warung sembako yang super rapi itu viral setelah videonya diunggah oleh akun TikTok @silviaaaftr. Hingga kini, videonya telah ditonton lebih dari 13 juta kali lho.
“Rapih bgt kek rencana tuhan. Warung terrapih sejagat raya:),” tulis akun tersebut dalam keterangan unggahannya.
Dalam video itu terlihat sebuah warung sembako yang terlihat sangat rapi. Sang pemilik warung menyusun produk yang dijualnya dengan sangat baik.
Tampak barang-barang yang digantung, barang-barang yang ada di etalase, dan toples-toples di atas etalase pun disusun sesuai warna serta bentuknya.
Dilihat dari kejauhan saja, toko sembak itu langsung mencuri perhatian pembeli. Mata kita langsung tertuju ke toko saking rapinya.
Hal ini terbilang langka, karena biasanya pemilik warung sembako tidak menata produk yang dijualnya sangat rapi seperti itu. Cara pemilik warung menata produk-produk di warungnya dengan sangat rapi menjadi nilai plus tersendiri.
Pembeli pastinya akan nyaman berbelanja dan akan menjadi langganan. Dari kejauhan saja, penampakan warung sembako itu sangat mencuri perhatian, kita pun jadi ingin berbelanja di sana.
Video penampakan warung super rapi itu langsung dibanjiri puluhan ribu komentar dari warganet. Mereka ramai menyebut bahwa pemilik warung adalah seseorang yang super perfeksionis.
Tiara Deliani, “rapih banget… yang beli pasti banyak, soalnya aku seneng kalo belanja ke warung yang lengkap gini dan rapih.”
Han ℂℍ , “di susun dengan sistematis dengan tiap sudut yg simetris pasti yang punya warung orangnya perfeksionis.”
Nonapetualang, “aahh nyaman banget rasanya perasaanku liat warung. tentram, damai dan menenangkan udh kek healing rasasanya ”
BACA JUGA: Disebut Tersempit di Dunia, Penampakan ATM ini Bikin Nasabah Susah Gerak Saat Ambil Uang
cncergurl, “keren banget loh se shampo”nya rapiii kadang ke warung madura kepala kepentok printilan yg dijereng ampe yg jual gk keliatan “