Cara melihat IP Address HP Xiaomi bisa dilakukan dengan beberapa metode yang pastinya mudah untuk dipraktikkan oleh semua pengguna.
Internet Protocol Address (IP Address) atau alamat IP begitu penting dalam sebuah jaringan. IP Address sendiri merupakan sederet angka biner antara 32-128 bit yang kerap digunakan sebagai alamat identifikasi bagi setiap komputer host dalam jaringan internet.
Banyak pengguna HP Android, salah satunya merek Xiaomi yang ingin mengetahui IP Address di ponsel mereka. Namun sayangnya, mereka masih kebingungan karena belum mengetahui caranya.
Padahal, hal tersebut bukanlah perkara yang sulit. Kita bisa mengecek IP Address di HP Xiaomi dengan atau tanpa aplikasi tambahan.
Untuk pengguna Xiaomi yang ingin melihat alamat IP di ponsel tapi belum tahu caranya, tak perlu khawatir. Karena Rancah Post telah menyiapkan tutorial lengkapnya untuk kalian.
Ada beberapa metode akan kami bahas, kamu bisa memilih salah satu atau bahkan mencoba semua metode yang ada.
Cara Melihat IP Address HP Xiaomi
Berikut ini beberapa metode untuk mengetahui IP Address di HP Xiaomi yang mudah untuk dipraktikkan.
Lewat informasi WiFi
Metode pertama untuk mengetahui IP Address di HP Xiaomi adalah melalui informasi WiFi. Pada tutorial ini kami menggunakan HP Xiaomi Redmi 10 dengan MIUI 13.
Taka menutup kemungkinan ada perbedaan pada HP Xiaomi lainnya. Simak tutorial lengkapnya di bawah ini.
- Pertama-tama, silakan aktifkan WiFi di HP kamu dan sambungkan ke jaringan WiFi yang tersedia.
- Setelah itu, klik icon segitiga di samping nama WiFi. Dan akan tampil sederet informasi terkait jaringan WiFi.
- Silakan lihat di bagian Alamat IP, dan itulah alamat IP untuk ponselmu.
- Selesai!
Lewat Setelan
Cara melihat IP Address HP Xiaomi berikutnya adalah melalui menu Setelan. Silakan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
- Langkah pertama yang harus dilakukan tentunya membuka menu Setelan di HP.
- Lalu, klik Tentang telepon > klik lagi menu Keseluruhan spesifikasi.
- Scroll ke bawah dan klik Status.
- Di laman menu Status, silakan kamu scroll lagi ke bawah hingga menemukan informasi terkait alamat IP di HP Xiaomi kita.
Selain alamat IP, di laman Status terdapat pula berbagai informasi lainnya seperti status baterai, level baterai, informasi dasar, detail perangkat, dan lain sebagainya.
Mau tahu metode yang lainnya lagi? Terus simak artikelnya sampai akhir ya, guys!
BACA JUGA: Cara Menjadikan Chrome Sebagai Default Browser di HP Xiaomi dan Oppo
Melihat IP Address pakai browser
Cara melihat IP Address yang selanjutnya adalah melalui web browser di HP kita. Web browser tersebut akan digunakan untuk mengunjungi situs pengecek IP Address.
Nama situsnya adalah locallhost.com. Caranya, silakan kunjungi situs locallhost.com melalui aplikasi browser di HP kalian, di sini kami menggunakan Google Chrome.
Setelahnya, akan tampil informasi terkait IP Address dari HP Xiaomi kalian. Caranya sangat cepat, mudah, dan gratis pastinya.
Pakai aplikasi pihak ketiga
Metode terakhir untuk mengecek IP Address yang tertanam di HP Xiaomi adalah menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Untuk itu, kamu harus mendownload aplikasinya terlebih dahulu melalui Google Play Store. Ada banyak aplikasi yang bisa kamu pilih untuk melihat IP Address, salah satunya adalah Whats is my IP address.
Silakan download aplikasi Whats is my IP address. Meski harus mendownload aplikasi tambahan, aplikasi tersebut memiliki ukuran yang sangat ringan.
Setelah proses download dan install telah selesai, langsung buka aplikasi tersebut. Tak perlu banyak langkah lagi karena secara otomatis muncul alamat IP dari HP kamu.
Selain di HP Xiaomi, aplikasi ini bisa juga digunakan di HP Android merek lainnya, misalnya Samsung atau Oppo.
BACA JUGA: Cara Melihat Password WiFi yang Terhubung di HP Xiaomi, Tak Perlu Install Aplikasi!
Demikianlah tutorial kali ini mengenai cara melihat IP Address di HP Xiaomi dengan beberapa metode mudah. Lantas, metode manakah yang akan kalian pilih?