Saat ini perencanaan keuangan bisa dilakukan dengan mudah, baik itu di laptop atau smartphone dengan menggunakan aplikasi keuangan digital.
Kegiatan pencatatan keuangan memang bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu dengan cara modern dan konvensional.
Untuk mempermudah mencatat keuangan kamu bisa menggunakan cara modern, yaitu dengan mencatatnya menggunakan aplikasi keuangan digital.
Platform tersebut sendiri hadir dalam beberapa bentuk, yaitu gratis an berbayar dengan tambahan beberapa fitur unggulan di dalamnya.
Nah, berikut kami akan merekomendasikan beberapa aplikasi keuangan digital yang bisa kamu coba.
Rekomendasi Aplikasi Keuangan Digital Indodesia Paling Banyak Digunakan
Teman Bisnis
Ingin mempunyai catatan keuangan yang rapi agar lebih mudah dipahami? Kamu bisa coba menggunakan TemanBisnis.
Aplikasi ini sudah sesuai dengan standar akuntansi keuangan Indonesia dengan interface yang aesthetic agar membuat penghuninya nyaman saat mengoperasikan aplikasi ini.
Teman Bisnis sendiri dirancang khusus bagi pengusaha UMKM Indonesia agar lebih maju dan berkembang pesat, hal ini berlaku untuk kebutuhan pribadi atau bisnis.
Adapun beberapa fitur unggulan yang bisa kamu manfaatkan dari aplikasi ini seperti Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan Usaha , Sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan (SAK) EMKM, Pengelolaan Persediaan / Stok Barang Dagang, dan lainnya.
Finansialku – Aplikasi Keuangan Digital
Finansialku merupakan aplikasi keuangan digital terbaik yang bisa kamu gunakan secara gratis untuk mengelola dan membuat perencanaan keuangan sehingga kamu bisa lebih mudah untuk mengontrol semua aspek di dalamnya.
Aplikasi ini diklaim sebagai satu-satunya aplikasi keuangan yang menyediakan jasa konsultasi secara online dengan perencana keuangan yang sudah terverifikasi.
Menariknya, Finansialku juga memiliki edukasi keuangan yang sangat lengkap, dimana kamu bisa mendapatkan informasi terkini seputar keuangan dalam bentuk video, artikel, maupun podcast.
Ada juga fitur Tanya Jawab yang bisa kamu gunakan untuk berkonsultasi dengan perencana keuangan dalam aplikasi, hanya saja fitur ini harus kamu gunakan dalam versi premium.
BACA JUGA: Aplikasi Recording Laptop
Mint
Mint merupakan salah satu platform keuangan digital yang sedang populer saat ini. Mengapa demikian? Karena aplikasi ini memuat fitur all-in-one, sehingga semua aktivitas bisa dilakukan dalam satu akun saja.
Penyajian laporan keuangan yang disajikan aplikasi ini juga cukup menarik, dimana akan ada grafik dan bagan yang akan memudahkan kamu untuk memahaminya.
Keunggulan lain yang ditawarkan oleh apk ini yaitu bisa mengatur pembayaran tagihan sebelum jatuh tempo.
Google Sheets – Aplikasi Keuangan Digital
Aplikasi keuangan digital keempat ada Google Sheets. Aplikasi yang dikembangkan oleh Google ini juga memiliki kemampuan untuk mencatat keuangan dengan menggunakan template yang ada di dalamnya.
Selain itu, mereka juga memiliki banyak rumus yang bisa kamu manfaatkan untuk menghitung pengeluaran dan pemasukan dalam bisnis.
Untuk membuat laporan kamu lebih menarik, kamu bisa memanfaatkan grafik yang ada untuk menggambarkan laporan keuangan bisnis atau pribadi kamu.
BukuWarung
BukuWarung merupakan salah satu platform digital yang menyediakan pembukuan dan memfasilitasi pembayaran, layanan finansial, hingga perdagangan melalui satu platform saja.
Dengan aplikasi ini kamu bisa membuat laporan keuangan jadi lebih rapi dan dapat berbagai keuntungan berkali-lipat.
Ada juga aktivitas lain yang bisa kamu lakukan di aplikasi ini, seperti mencatat segala pemasukan, pengeluaran, utang piutang, stok produk hingga kasir online cuma dari HP.
Tak hanya itu, aplikasi ini juga bisa kamu jadikan tempat untuk jualan pulsa, token listrik PLN, top-up e-wallet, paket data hingga bayar tagihan.
Quickbooks
Terakhir ada Quickbooks. Aplikasi ini akan membantu penggunanya untuk melihat foto yang dilampirkan sebagai bukti dari berbagai transaksi keuangan yang sudah dilakukan.
Aplikasi ini juga akan memberikan info terkait laporan penjualan, laba rugi, hingga laporan pembelian.
Menariknya, Quickbooks ini memiliki banyak fitur menarik, salah satunya fitur untuk mengelompokkan transaksi sesuai dengan kebutuhan penggunanya.
BACA JUGA: Aplikasi Edit Foto Jadi Kartun 3D
Itu dia beberapa aplikasi keuangan digital yang bisa kamu coba. Aplikasi ini lebih instan jika dibandingkan dengan kamu yang harus menghitung keuangan secara manual.