Aplikasi pengunduh video Facebook memang sering dibutuhkan, terutama saat penggunaanya menemukan video menarik, baik itu postingan status, reels, atau cerita orang lain.
Sebebanrnya aplikasi ini sudah cukup dikenal dan populer, hanya saja beberapa pengguna mengeluhkan aplikasi yang mereka gunakan tidak bisa beroperasi dengan baik untuk mengunduh video Facebook.
Tapi sebelum kamu mengunduh video tersebut kamu harus meminta izin pada pemiliknya terlebih dahulu, karena bisa saja video tersebut memiliki hak cipta.
Jika kamu sudah mendapatkan izin dari pemilik video tersebut, kamu bisa menggunakan salah satu aplikasi pengunduh video Facebook yang bisa diandalkan.
Jika kamu belum menemukan aplikasi yang cocok untuk digunakan kamu bisa coba salah satu aplikasi di bawah ini.
Daftar Aplikasi Pengunduh Video Facebook Gratis
FastVid For Facebook
FastVid For Facebook bisa jadii pilihan pertama yang bisa kamu gunakan. Dengan aplikasi ini kamu bisa mengunduh video Facebook dengan mudah saat kamu berselancar di media sosial tersebut.
Antarmuka yang ditawarkan aplikasi ini cukup sederhana dan simple, jadi kamu bisa menggunakannya dengan mudah dan proses unduhannya pun cukup cepat.
Ini dia cara penggunaannya:
- Download dan pasang aplikasi FastVid For Facebook di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya, buka dan lakukan login akun Facebook kamu di aplikasi tersebut.
- Lalu cari video yang akan kamu unduh.
- Jika sudah, klik download.
FB Video Downloader
Nama aplikasi pengunduh video Facebook selanjutnya ada FB Video Downloader. Aplikasi ini bisa kamu temukan di Play Store dan mendownloadnya secara gratis.
Tak kalah dengan aplikasi sebelumnya, FB Video Downloader juga sangat bisa diandalkan untuk mengunduh berbagai video di aplikasi Facebook.
Berikut langkah-langkah menggunakanya:
- Download dan pasang aplikasi FB Video Downloader di perangkat yang kamu gunakan. Pastikan kamu terhubung ke koneksi internet saat menggunakannya.
- Lalu buka aplikasi Facebook dan cari video yang ingin kamu unduh.
- Jika sudah menemukannya, salin video tersebut dan tempelkan di halaman utama aplikasi FB Video Downloader
- Jika sudah, klik Download untuk memulai proses download video tersebut.
Nantinya, jika proses tersebut sudah selesai, maka video akan tersimpan otomatis di galeri
BACA JUGA: Aplikasi Video Call Gratis
SnapSave
Jika kamu mencari platform yang praktis, kamu bisa coba SnapSave. Aplikasi ini berukuran sangat ringan jadi bisa digunakan di semua jenis smartphone.
Aplikasi ini juga bisa membantu kamu untuk mendownload video yang kamu inginkan dengan mudah. Ini dia langkah-langkahnya:
- Pasang aplikasi SnapSave di perangkat yang kamu gunakan, kamu bisa mengunduhnya di Play Store.
- Jika sudah terpasang, buka aplikasi tersebut.
- Lalu buka aplikasi Facebook yang kamu miliki dan cari video yang kamu inginkan.
- Setelah menemukannya, copy link video tersebut.
- Buka aplikasi SnapSave.
- Tempelkan link yang sebelumnya sudah kamu copy di kolom yang tersedia.
- Lalu klik download untuk mulai mengunduhnya.
- Sebelumnya kamu bisa menentukan kualitas video yang akan kamu unduh.
- Tunggu proses pengunduhan selesai dan video akan tersimpan secara otomatis di perangkat yang kamu gunakan.
Kamu juga bisa menggunakan SnapSave dalam versi websitenya, dengan begitu kamu tidak perlu mengunduh aplikasinya. Kamu hanya perlu mengunjungi link https://snapsave.app/id.
BACA JUGA: Aplikasi Download Video YouTube
Itulah daftar aplikasi pengunduh video Facebook lengkap dengan caranya. Semoga membantu.