Fitur kunci aplikasi memang jadi salah satu fitur unggulan pada HP Realme untuk menjaga keamanannya, tapi apa jadinya jika kamu melupakan kuncinya? Jika hal tersebut terjadi, kamu jangan panik, ada beberapa cara membuka aplikasi yang terkunci di HP Realme yang bisa kamu lakukan.
Keamanan privasi HP memang sangat penting dilakukan, apalagi jika HP kamu memuat banyak data penting, baik itu data pribadi, ataupun perusahaan tempatmu bekerja.
Keamanan HP juga salah satu hal yang perlu diprioritaskan, karena kini apapun bisa terjadi pada HP mu jika tidak dalam pengawasan.
Untuk mengunci aplikasi, biasanya pemiliknya menggunakan kata sandi berupa PIN atau pola yang tentunya bisa diubah atau dihilangkan kapanpun kamu mau.
Lalu bagaimana jika PIN tersebut ingin kamu hilangkan dan lupa caranya? Jangan khawatir, kamu bisa menggunakan beberapa cara mudah untuk mengatasinya.
Terlebih fitur kunci aplikasi ini tidak serta-merta hidup sendiri, karena pengguna harus mengaktifkan sendiri untuk mendapatkan fitur kunci canggih tersebut.
Untuk mengetahui cara membuka aplikasi yang terkunci di HP Realme, kamu bisa coba dengan salah satu cara di bawah ini.
BACA JUGA: Aplikasi Edit Audio PC
Cara Membuka Aplikasi yang Terkunci di HP Realme
Membuka Kunci dengan Menggunakan Setting HP
Pertama kamu bisa buka kunci aplikasi dengan memanfaatkan menu setting pada HP Relame. Cara ini cukup mudah dilakukan, dimana pengguna hanya perlu masuk pada aplikasi melalui setting ponsel dan menonaktifkan kuncinya.
Ini dia langkah-langkah lengkapnya:
- Nyalakan HP Realme yang kamu gunakan.
- Selanjutnya pilih aplikasi yang ingin kamu buka kuncinya.
- Jika sudah menemukannya klik aplikasi tersebut.
- Nantinya kamu akan diminta untuk memasukkan password atau jenis kata sandi yang kamu gunakan untuk masuk ke aplikasi tersebut.
- Kamu juga bisa membukanya dengan melakukan verifikasi sidik jari.
- Pastikan sandi yang kamu masukkan valid agar bisa membuka aplikasi tersebut.
- Jika password tersebut sudah dipastikan benar, kamu bisa langsung buka menu Pengaturan.
- Cari dan klik menu Privasi.
- Kemudian pilih opsi Kunci Aplikasi.
- Kamu akan diminta untuk memasukkan kata sandi privasi lagi, masukan kata sandi yang sebelumnya kamu gunakan.
- Setelah terbuka, akan muncul daftar aplikasi yang terinstall. Untuk membuka aplikasi yang terkunci kamu bisa nonaktifkan dengan menggeser toddler hingga tidak berwarna.
- Selesai, kunci aplikasi akan secara otomatis mati dan aplikasi tersebut sudah tidak terkunci lagi.
Menonaktifkan Kunci Aplikasi Sesuai dengan Seri HP Realme
Selanjutnya kamu bisa membuka aplikasi yang terkunci sesuai dengan seri HP Realme yang kamu gunakan, ini dia langkah-langkahnya:
- Pertama buka menu Pengaturan atau Setting di perangkat yang kamu gunakan.
- Lalu cari dan pilih menu Kata Sandi & Keamanan.
- Setelah itu, pilih menu Kata Sandi Privasi.
- Kamu akan diminta untuk memasukkan kata sandi privasi yang sebelumnya kamu pasang.
- Lalu, kamu akan disuguhkan dengan beberapa menu. Pilih menu Matikan kata sandi untuk membuka kata sandi pada aplikasi yang kamu kunci.
- Berikutnya kamu akan diminta untuk memverifikasi proses mematikan kata sandi tersebut.
- Selesai. Aplikasi yang kamu kunci akan terbuka. Kamu bisa mengaksesnya dengan bebas karena kunci privasi sudah dinonaktifkan.
BACA JUGA: Cara Reset HP Realme
Demikianlah cara membuka kunci aplikasi di HP Relame agar aplikasi terbebas dari kunci. Pastikan semua data penting pada aplikasi tersebut terjaga meskipun tidak dikunci.