RANCAH POST – HP Xiaomi CIVI 2 kini sudah resmi diluncurkan di China. Seperti namanya, smartphone ini merupakan seri lanjutan dari Xiaomi CIVI pada bulan September tahun lalu.
Mewarisi DNA pendahulunya, Xiaomi CIVI 2 masih mengedepankan aspek desain serta kamera sebagai nilai jual utamanya. Tak tanggung-tanggung, Xiaomi membekali ponsel barunya ini dengan pengaturan tiga kamera belakang dan dua kamera di depan.
Ketiga kamera belakang Xiaomi CIVI 2 terdiri dari lensa utama 50 MP f/1.8, ultrawide 20 MP f/2.2 dengan bidang pandang 115˚ dan macro 2 MP f/2.4.
Sedangkan kedua kamera depannya memiliki resolusi kembar, yaitu 32 MP. Kamera ini dipasang dalam sebuah poni berbentuk pil di bagian atas layarnya sehingga tampak menyerupai Dynamic Island di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.
Layarnya sendiri memakai panel AMOLED dengan bentang 6.55 inci, resolusi 1.080 x 2.400 piksel (FHD+), refresh rate 120 Hz, Dolby Vision, HDR10+ dan diproteksi oleh Corning Gorilla Glass 5.
Di bagian mesin, HP Xiaomi CIVI 2 digerakan oleh chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 1 yang didukung RAM LPDDR4x dengan kapasitas hingga 12 GB serta memori penyimpanan internal berteknologi UFS 3.1 yang mampu menampung media hingga 256 GB.
Untuk software, perangkat ini berjalan di atas sistem operasi Android 12 yang dilapisi antarmuka khas Xiaomi, yaitu MIUI 13.
Sementara itu, untuk membuat perangkat ini bisa menyala Xiaomi telah membenamkan baterai 4.500 mAh yang mendukung fast charging 67W. Fitur tersebut diklaim dapat mengisi daya dari 0% hingga 100% hanya dalam waktu kurang dari 40 menit.
Soal konektivitas, HP Xiaomi CIVI memiliki slot dual SIM (nano) yang mendukung jaringan 5G, WiFi 6, Bluetooth 5.2, GPS, NFC, IR Blaster dan port USB tipe C. Ponsel ini hadir tanpa slot kartu microSD dan jack audio 3.5 mm.
Di negara asalnya, Xiaomi CIVI 2 dijual dengan harga 2.399 yuan (sekitar Rp 5 jutaan) untuk varian RAM 8 GB dan internal 128 GB.
BACA JUGA: Tiru iPhone 14 Pro, Xiaomi Redmi K60 Akan Hadir dengan Dynamic Island?
Sedangkan Xiaomi CIVI 2 varian RAM 8 GB dengan internal 256 GB dan RAM 12 GB dengan internal 256 GB masing-masing dibanderol harga 2.499 yuan (sekitar Rp 5.2 jutaan) dan 2.799 yuan (sekitar Rp 6 jutaan).