Cara menaikkan limit Gopay PayLater ini kini menjadi incaran baru, karena bisa membantu penggunanya untuk mendapatkan pinjaman uang.
Untuk kamu yang belum tahu Gopay Paylater merupakan salah satu metode pembayaran baru dari GoJek, dimana dengan layanan ini kamu bisa melakukan transaksi dan membayarnya di akhir bulan sekaligus.
Mungkin secara garis besar layanan ini memiliki cara kerja yang hampir sama dengan kartu kredit, Gojek PayLater bisa menalangi pengguna untuk membayar semua transaksi yang dilakukannya di layanan Gojek.
Sebelum menggunakan layanan ini, kamu harus mengaktifkan fitur tersebut terlebih dahulu untuk memverifikasi semua data diri kamu secara lengkap.
Menariknya, selain bisa digunakan untuk membayar tagihan Gojek, Gopay PayLater ini juga bisa kamu gunakan untuk membayar tagihan di merchant rekanan Gojek, baik itu restoran atau semacamnya.
Tak hanya itu, Gojek juga tidak mengenakan bunga bila pengguna membayar tagihan tersebut sebelum tanggal jatuh tempo. Bahkan, Gojek juga memberi perpanjangan waktu hingga 5 hari bagi penggunanya untuk melunasi semua tagihannya.
Nah, jika limit Gojek PayLater yang kamu miliki masih kecil, dai ingin memakainya agar lebih leluasa untuk bertransaksi, kamu bisa menggunakan cara dibawah ini untuk menaikkan limit Gojek PayLater.
BACA JUGA: Cara Komplain ke Shopee
Cara Menaikkan Limit Gopay PayLater
Dengan adanya fitur PayLater ini memang memberikan banyak kemudahan bagi penggunanya yang tidak memiliki uang tunai untuk memenuhi sebuah kebutuhan.
Paylater biasanya digunakan untuk membayar berbagai transaksi, mulai dari pembayaran goride, gocar, gosend, gofood, dan lainnya.
Setelah semua transaksi tersebut kamu lakukan selama satu bulan, kamu harus membayar semua tagihannya.
Perlu kamu ketahui, PayLater ini memiliki limit penggunaan atau batasan penggunaan. Untuk menaikannya kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Download dan pasang aplikasi Gojek di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya, buka aplikasi tersebut dan Daftar akun menggunakan nomor atau akun Facebook untuk lebih mudah.
- Lalu isi data diri kamu secara lengkap dan valid.
- Pastikan kamu memasukkan data diri yang sesuai dengan KTP agar lebih mudah melakukan verifikasi akun.
- Kemudian, masukkan nomor HP aktif, hal ini dilakukan agar proses verifikasi bisa lebih mudah dan memudahkan driver Gojek untuk menghubungi kamu.
- Jika sudah klik Lanjut.
- Tunggu beberapa saat, pihak Gojek akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor yang telah kamu daftarkan.
- Bila sudah, masukkan kode tersebut di kolom yang tersedia.
- Setelah proses pendaftaran selesai, kamu akan langsung disuguhkan ke halaman utama aplikasi tersebut.
- Pastikan aplikasi Gojek kamu sudah di update menjadi GoPay Plus untuk mempermudah proses transaksi.
- Lalu buka menu Gopay.
- Pilih menu PayLater, pilih opsi ini sebagai metode pembayaran.
- Kemudian, kamu akan diarahkan ke halaman utama yang berisikan informasi tentang PayLater.
- Setelah membaca tentang PayLater dan menyetujui syarat dan ketentuannya. Kamu akan langsung mendapatkan limit PayLater sebesar Rp. 500.000
- Untuk menaikkan limit PayLater, kamu bisa menggunakan saldo tersebut dan membayar tepat waktu. Jika kamu tidak pernah telat membayar tagihan, maka limit Gojek PayLater kamu akan bertambah secara otomatis.
BACA JUGA: Cara Mendapatkan Merchandise Eksklusif BTS
Itulah cara menaikkan limit Gojek PayLater yang bisa kamu coba. Cukup mudah bukan?