Sosial Media, RANCAH POST – Warganet dibuat geleng-geleng kepala dengan aksi sejumlah emak-emak yang senam di tengah jalan hingga mengganggu arus lalu lintas di jalanan tersebut.
Pengendara mobil yang hendak melintas pun terhalangi karena semua badan digunakan oleh para emak-emak itu untuk senam.
Momen saat emak-emak senam di tengah jalan itu sempar direkam oleh pengemudi mobil yang hendak melintas.
Videonya kemudian diunggah ke media sosial salah satunya oleh akun TikTok @jantanjawasugeng pada Jumat, 2 September 2022.
Terlihat di video itu sejumlah emak-emak memakai seragam kaos putih dengan lengan hitam tampak sedang senam bersama.
Namun mirisnya mereka bukan senam di lapangan atau di lokasi yang aman, melainkan di jalan umum.
Akibatnya, arus lalu lintas pun terganggu. Para pengendara mobil harus berhenti menunggu emak-emak itu selesai senam.
Dari kaca spion mobil milik perekam video, tampak ada beberapa mobil lain yang ikut berhenti karena tak bisa melintas.
Jumlah emak-emak yang mengikuti senam tampak sangat banyak dan memenuhi jalanan.
Meski banyak kendaraan yang menunggu, para emak-emak itu tetap melakukan gerakan senam dan seolah tak mau minggir.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, video emak-emak senam di tengah jalan itu diduga berlokasi di Kecamatan mandalle, Kabupaten Pangkep.
@jantanjawasugeng
Video emak-emak senam di tengah jalan umum itu langsung dibanjiri komentar kritikan dari warganet.
Pasalnya, kegiatan senam itu menghalangi kendaraan yang mau melintas, mereka menyarankan agar pihak penyelenggara mencari tempat yang lebih aman.
RaHASiA PenANTiaNmu_™, “🤣🤣🤣🤣sakit prut aku anjir 🤣🤣terlalu banyak emak” nya kalah suara kita buat ngomong🤣🤣🤣tenang”.”
Anggra0789🇮🇩, “di tempat gue klu emak emak senam jalan di tutup dan gak ada yg berani bubarin,auto balik arah semua kendaraan 😂😂😂”
masAB, “waduh sebataliyon????, “pun to andum slmet…mending manut ngalah mawon pakde…rejeki sampeyan…”
quryadin, “kirain mobilnya sendirian yg mau lewat,ternyata yg di depan mobinya jg antri😂”
Akan tetapi, menurut keterangan akun @jantanjawasugeng, pria berbaju merah yang ada di lokasi sudah minta izin ke pengemudi mobil terkait kegiatan itu.
BACA JUGA: Miris! Emak-emak Malah Senam di Pelataran Masjid, Publik Dibikin Geram
“sebelumnya bapak yg baju merah sudah ijin ke saya ..saya ya maklumi kelihatanya buat video soale pemandangannya di situ bagus …kalo sore,” tulisnya.