Viral Video, RANCAH POST – Netizen dibuat geleng-geleng kepala dengan video yang sedang viral di media sosial. Diketahui video itu merekam detik-detik seorang emak-emak rebutan kursi di rumah makan dengan seorang bapak-bapak.
Video kejadian tersebut menjadi viral, salah satunya setelah diunggah oleh akun TikTok @helnihelni655 pada Kamis, 12 Agustus 2022.
Disebutkan bahwa kejadian itu terjadi di Rumah Makan Ayam Panggang Ma Haji, di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
“Keributan di rumah makan Ma Haji Ayam Panggang Banjarmasin,” tulis keterangan di video.
Dalam video, terlihat seorang emak-emak berkaos abu-abu sedang marah-marah ke seorang bapak-bapak yang sedang makan bersama dengan keluarganya.
Ia marah-marah diduga karena kesal sekaligus tidak terima karena tempat duduk yang hendak ia tempati saat makan di rumah makan itu sudah diduduki lebih dulu oleh si bapak dan keluarganya.
“Nggak bisa, main serobot aja bisanya. CCTV-nya mana, saya gak percaya kalo gak ada CCTV,” kata si emak dengan nada tinggi.
Bapak-bapak yang menempati tempat duduk incaran si emak oun menjelaskan bahwa dirinya lah yang datang dan menempati meja tersebut lebih dulu.
“Saya kan dari tadi sudah datang duluan. Jangan begitu,” jawab si bapak.
Video berikutnya memperlihatkan emak-emak itu sudah keluar dari dalam rumah makan karena dinilai menganggu kenyaman pelanggan lain.
Meski sudah keluar dari rumah makan, amarahanya masih belum reda, dia tampak masih mencak-mencak dari kejauhan.
Emak-emak itu juga tampak disoraki oleh para pengunjung rumah makan lainnya karena sikapnya yang arogan dan meributkan hal sepele.
@nothing655pisces
Akun @helnihelni655 turut mengunggah rekaman CCTV saat kejadian itu berlangsung pada 11 Agustus 2022, pukul 20.40 WITA.
Dalam rekaman CCTV, terlihat bapak-bapak itu sudah lebih dulu duduk di tempat yang diinginkan si emak-emak yang marah.
Bapak itu sedang duduk sendirian menunggu keluarganya yang lain. Tak berselang lama, emak-emak itu duduk di kursi yang tak jauh dari si bapak bersama suami dan anaknya.
“Pada saat menarik kursi, si ibu sudah mulai marah-marah sama suaminya karena merasa sudah lebih dulu melihat kursi. Tapi tidak melihat posisi si bapak karena terlindung pintu rolling door,” papar pengunggah video.
Setelah selesai makan, emak-emak itu langsung menghampiri si bapak dan meluapkan kekesalannya karena merasa kursinya telah diambil.
@nothing655pisces
Kejadian emak-emak rebutan kursi di rumah makan hingga marah-marah ke pengunjung lain itu langsung menuai berbagai komentar dari warganet.
user2920891771243, “liat video ini saya baru percaya ternyata iklan snickers itu bener…laper bisa merubah orang 🤭”
Dhian Laily Ardhiyani, “udah liat cctvnya,emang bapaknya dateng duluan sendirian nunggu keluarganya,baru si ibu itu dateng. lagi nunggu video pas ibunya dikasih liat cctvnya.”
ratih sunaryo, “sy punya rumah makan kl yg lansia km dahulukan pelayanannya dan yg muda ga masalah mengantri dan ga ada komplain jg sp saat ini.”
PurpleLove🌙 , “Pliss kalau lagi makan dan ada kejadian begini berasa gamau masuk perut makanannya, nelen aja susah😌”