Komisi Shopee affiliate mu hilang sendiri dan pendapatan menjadi 0? Tenang saja, kami akan membantumu untuk mengatasi hal tersebut dengan cara yang kami ketahui.
Program Shopee affiliate merupakan salah satu program milik Shopee, dimana penggunanya bisa mendapatkan komisi atau uang dengan cara mempromosikan produk yang ada di Shopee.
Setiap barang yang kamu promosikan memiliki nilai yang berbeda, jadi pastikan kamu memilih barang yang menawarkan komisi tinggi dan banyak diminati, karena semakin banyak orang yang memberi dari tautan yang kamu bagikan maka semakin besar pula komisi yang akan kamu dapatkan.
Komisi yang kamu dapatkan akan ditambahkan secara otomatis ke saldo Shopee Affiliate yang kamu miliki setelah produk yang dibeli pembeli melalui link promosi yang kamu bagikan berhasil sampai di tangan pembeli.
komisi tersebut bisa kamu cairkan jika sewaktu-waktu kamu membutuhkannya, kamu bisa menariknya ke ShopeePay atau rekening bank.
Tapi, akhir-akhir ini banyak pengguna yang mengeluhkan komisi Shopee Affiliatenya hilang bahkan sampai dengan 0 Rupiah. Kondisi tersebut tentunya sangat menjengkelkan, dimana kamu tidak bisa mencairkan komisi yang kamu miliki.
Lalu apa penyebab dan bagaimana cara mengatasi komisi Shopee Affiliate hilang? Untuk mengetahui lebih jelasnya, yuk ismak artikel di bawah ini.
BACA JUGA: Cara Mendapatkan Poin Telkomsel
Penyebab Komisi Shopee Affiliate Hilang Sampai 0
Secara garis besar ada beberapa masalah yang bisa saja terjadi dan menyebabkan komisi affiliate hilang atau tidak masuk. Dimana masalah tersebut bisa dikarenakan karena adanya pesanan yang tidak valid, atau komisi sudah dicairkan secara otomatis.
Hal tersebut pastinya akan menyebabkan komisi Affiliate hilang secara otomatis. Sebelum kamu mengetahui cara mengatasinya, kamu harus mengetahui terlebih dahulu penyebab saldo Shopee Affiliate hilang, berikut diantaranya.
Akumulasi Komisi
Hal pertama yang bisa membuat komisi Afiliasi Shopee kamu hilang yaitu pihak Shopee belum mengakumulasi kan komisi yang sudah kamu dapatkan.
Mengapa demikian? Pasalnya sistem Shopee memerlukan waktu untuk mengakumulasikan komisi yang sudah didapatkan ditambah dengan saldo yang sebelumnya sudah kamu miliki.
Periode Reset Komisi
Perlu kamu ketahui Affiliate Shopee juga memiliki masa aktif, jika kamu memiliki kesempatan untuk mencairkan komisi tersebut tapi tidak dilakukan, maka komisi tersebut akan secara otomatis dicairkan ke ShopeePay atau rekening bank yang sudah didaftarkan sebelumnya.
Komisi Tidak Masuk
Penyebab selanjutnya komisi affiliate hilang, kareena pesanan yang dilakukan oleh pembelinya tidak lolos validasi. Misalnya, produk yang terjual merupakan produk digital atau produk yang tidak masuk ke program Affiliate Shopee.
Cara Mengatasi Komisi Shopee Affiliate Hilang
Setelah kamu mengetahui beberapa penyebab umum komisi Affiliate hilang, berikut kami akan mengulas cara mengatasinya. Ini dia diantaranya:
Memiliki Koneksi Jaringan Internet yang Stabil dan Baik
Pertama kamu harus memiliki koneksi jaringan internet yang bagus dan stabil. Hal ini dilakukan agar kamu bisa mengakses halaman Dashboard Shopee Affiliate Program tidak mengalami gangguan.
Lakukan Refresh Dashboard Shopee Affiliate
Jika kamu sudah memastikan koneksi internet yang kamu miliki benar-benar bagus tapi komisi masih belum ada, kamu bisa coba dengan melakukan refresh pada dashboard Shopee Affiliate.
Jangan lupa untuk mengupdate aplikasi Shopee setiap ada pembaruan agar kamu tidak ketinggalan fitur baru yang hadir di aplikasi tersebut.
Cek Riwayat ShopeePay dan Rekening Bank
Berikutnya, kamu bisa mengecek riwayat ShopeePay dan mutasi rekening bank. Seperti kami bahas sebelumnya, sistem affiliate akan mencair secara otomatis jika kamu sudah mencantumkan kedua rekening tersebut di program affiliate.
Kirimkan Email ke CS Shopee
Terakhir, kamu bisa coba menghubungi pihak CS Shopee untuk mengeluhkan kendala yang kamu miliki.
Dengan mengirim email tersebut, kamu akan mendapatkan jawaban dan alasan kenapa komisi affiliate kamu menjadi 0 atau hilang dengan sendirinya.
BACA JUGA: Cara Main Game Shopee Bubble
Nah, itulah penyebab komisi Shopee Affiliate hilang lengkap dengan cara mengatasinya. Semoga kendala yang kamu alami bisa teratasi.