Selain pada HP, aplikasi note juga diperlukan di laptop untuk mempermudah proses membuat catatan harian saat bekerja.
Mengunduh software note di laptop juga bisa dilakukan untuk mengantisipasi tidak kelupaan pada suatu kejadian, peristiwa, deadline dan hal lainnya di waktu yang akan datang.
Aplikasi ini juga bisa membantu penggunanya untuk mengingat hal-hal yang sudah pernah dipelajari, dijalani dan bisa merekam cerita kehidupan karena bisa dialih fungsikan sebagai apk diary.
Meskipun pada beberapa tipe laptop sudah dilengkapi dengan aplikasi note, tapi tidak semuanya nyaman digunakan, beberapa orang diantaranya juga mencari aplikasi note yang bisa dipasangi password agar informasi pribadinya bisa terjaga dengan aman.
Nah, kali ini kami akan membahas beberapa rekomendasi aplikasi note di laptop yang bisa kamu coba.
Rekomendasi Aplikasi Note di Laptop
Glimpses
Pada rekomendasi pertama kamu bisa menggunakan aplikasi Glimpses. Aplikasi ini memiliki antarmuka yang minimalis dan sederhana, sehingga bisa digunakan dengan mudah.
Glimpses menawarkan berbagai fitur menarik yang bisa membantu penggunanya untuk menyimpan catatan yang telah dibuatnya.
Selain itu, melalui aplikasi ini kamu juga bisa mengizinkan orang lain untuk mengaksesnya melalui tautan yang telah dibagikan di Dropbox.
PaperStreet Journal – Aplikasi Note di Laptop
Aplikasi note di laptop selanjutnya ada PaperStreet Journal. Aplikasi ini termasuk salah satu apk notes yang bisa digunakan secara gratis did berbagai tipe laptop.
Menariknya, melalui aplikasi ini, pengguna bisa memilih jenis entri tulisan atau gambar bisa juga keduanya.
Tak hanya itu, aplikasi ini juga menyediakan ruang khusus untuk mengarsipkan catatan harian dalam bentuk RTF atau PNG dengan aman.
PaperStreet Journal juga bisa mengubah entri suara menjadi teks serta memiliki fitur pemeriksaan ejaan yang membuat catatan lebih rapi.
BACA JUGA: Aplikasi Memo Note Online Android
Journey
Tak kalah menarik dengan aplikasi sebelumnya, Journey juga diklaim memiliki tampilan yang modern dan bersih. Aplikasi ini juga bisa diunduh secara gratis dan bisa digunakan di berbagai sistem operasi PC dan laptop.
Selain itu, aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang akan mendukung proses pencatatan kegiatan kamu setiap harinya.
Namun, Journey bukan termasuk aplikasi gratis, tapi aplikasi ini merupakan aplikasi cross-platform yang cukup besar.
Evernote
Siapa sih yang tidak mengetahui aplikasi ini? Ya, Evernote merupakan aplikasi note terbaik yang bisa digunakan diberbagai sistem operasi, mulai dari Android, iOS, Windows macOS, hingga sistem web.
Mereka menawarkan berbagai opsi untuk membuat catatan, mulai dari format dokumen, foto, video, klip, audio, hingga scan tulisan tangan.
Namun untuk menikmati beberapa fitur unggulan yang ada pada aplikasi ini, pengguna harus menggunakan versi premium atau berlangganan di Evernote.
Bloom Diary
Platform notes gratis berikutnya yang bisa kamu gunakan ada Bloom Diary. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa menulis berbagai peristiwa yang terjadi dalam satu aplikasi sekaligus.
Aplikasi ini juga memiliki tampilan antarmuka yang menarik dan mudah digunakan, sehingga cocok digunakan oleh siapapun sekalipun oleh pemula.
Bear Notes
Bear Notes merupakan salah satu apk notes yang bisa dipasang secara gratis di laptop.
Aplikasi yang satu ini memiliki sejumlah fitur yang menarik seperti to-dos, tag, dan tautan catatan, menambahkan gambar, dan fitur lainnya. Kamu juga bisa menambahkan suara atau audio yang akan membuat catatan harian semakin menarik.
Namun, aplikasi ini hanya bisa digunakan si laptop dengan sistem operasi iOS dan mac OS saja.
Microsoft OneNote
Sesuai dengan namanya, aplikasi ini bisa digunakan untuk membuat notes. Aplikasi yang dikembangkan oleh Microsoft ini sudah dirancang khusus untuk menyimpan berbagai catatan.
Saat membuka aplikasi ini, kamu akan disuguhkan dengan kanvas kosong yang dapat menjadi tempat menulis apapun.
Aplikasi ini juga menawarkan berbagai fitur menarik, salah satu fitur unggulan ada dalam aplikasi ini yaitu AutoSync.
Dengan fitur tersebut kamu bisa melakukan sinkronisasi ke berbagai perangkat yang kamu miliki dengan satu kali ketuk saja.
BACA JUGA: Aplikasi Notes Terbaik
Itulah beberapa rekomendasi aplikasi note di laptop yang bisa kamu downoad untuk mencatat berbagai peristiwa penting hingga deadline pekerjaan, tugas setiap harinya. Beberapa platform bahkan bisa kamu gunakan sebagai alarm deadline.