Sosial Media, RANCAH POST – Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita naik ke atas kap mobil sambil terus marah-marah kepada pengemudinya. Ngerinya, wanita itu masih tetap ada di atas kap saat mobil melaju.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian tersebut terjadi dii Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Watervang, Kecamatan Lubuklinggau Timur, Kota Lubuklinggau.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @terangmedia, terlihat seorang wanita berjilbab krem dan baju kuning nekat menaiki kap mobil Nissan merah.
Ia tampak marah-marah sambil menggedor kaca mobil terebut diduga meminta pengemudi dan penumpang di dalam mobil segera keluar.
Sonta saja, kejadian ini menjadi tontonan warga dan pengendara yang melintas hingga terjadi kemacetan. Beberapa warga tampak berada di dekat mobil untuk menenangkan wanita itu.
Kemudian si pengemudi tampak keluar dari dalam mobil dan berdebat dengan wanita itu. Tak berselang lama, ia kembali masuk ke dalam mobil.
Si wanita pun sempat marah kepada warga yang merekamnya. Ia pun meminta agar warga tidak mengambil video kejadian tersebut.
“Woy jangan rekam woy,” teriak si wanita sambil melihat ke arah perekam video.
Tayangan video kemudian memperlihatkan mobil melaju dengan kondisi wanita itu masih berada di atas kap.
Sampai saat ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai penyebab terjadi keributan itu. Namun ada dugaan hal itu terjadi karena permasalahan keluarga.
Dikutip dari iNews.id, berdasarkan informasi yang beredar, wanita yang naik ke atas kap mobil itu merupakan keluarga polisi.
Wanita itu adalah adik ipar dari pengemudi mobil, ia datang untuk melabrak si pengemudi yang kedapatan bersama wanita lain.
Kejadian ini juga dibenarkan oleh Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi. Keributan itu terjadi di jalan raya menjelang berbuka puasa.
Terkait info pengemudi mobil merupakan anggota polisi, Harissandi masih akan mengecek kebenarannya.
Sementara itu, video detik-detik saat kejadian terjadi viral di media sosial dan banyak dikomentari para warganet. Lihat videonya di sini.
noeadi86, “Plkor lagi bae ya min.”
didik_wijarno, “Allah sangat digjaya, seolah bisa menunjukkan kalau Harta kekayaan bukanlah sumber Ketenangan Jiwa dan Hati.”
tuandara_22, “Langsung pecat kalo selingkuh mah😒, no ampunan.”
BACA JUGA: Aksi Nekat Istri Naik ke Kap Mobil yang Diduga Dikendarai Suami Bareng Wanita Lain
jambatans, “Yg perlu di garis bawahi adalah “Itu Oknum” 😂”