Adanya aplikasi membuat video animasi di smartphone Android, bisa membantu orang untuk mengasah skill dan kreativitasnya dalam bidang animasi, baik itu berbentuk gambar, video ataupun konten.
Di Indonesia sendiri, ada beberapa YouTuber yang memakai animasi pada konten yang dibuatnya dan memiliki views ratusan ribu hingga jutaan.
Nah, berikut kami rekomendasikan aplikasi membuat video animasi yang bisa kamu gunakan untuk memenuhi kebutuhan kamu.
Rekomendasi Aplikasi Membuat Video Animasi
Animate Free!
Pada pilihan pertama ada Animate Free!, aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk membuat animasi 3 dimensi.
Memiliki antarmuka yang sederhana menjadikan aplikasi ini bisa digunakan oleh siapa saja mulai dari animator profesional dan mahasiswa, pengembang game, artis storyboard dan untuk semua penggemar animasi.
Terdapat berbagai fitur menarik yang bisa kamu gunakan, diantaranya fitur karakter tokoh, fitur properti dan masih banyak lagi.
Ada juga fitur Penciptaan, mengedit dan membuka adegan yang bis akamu gunakan untuk beberapa kebutuhan tertentu.
FlipaClip – Aplikasi Membuat Video Animasi
Aplikasi pembuat video animasi berikutnya adalah FlipaClip. FlipaClip merupakan salah satu aplikasi terbaik yang bisa digunakan untuk membuat animasi.
FlipaClip menawarkan peralatan yang mudah, ampuh, dan seru untuk membuat animasi, frame per frame. Bahkan, kamu juga bisa membuat sketsa animasi sendiri pada apk ini.
Antarmuka responsif FlipaClip menawarkan pengalaman terbaik dalam menciptakan gambar dan animasi. Menarik bukan?
Draw Cartoons 2
Memiliki interface yang sederhana Draw Cartoons 2 bisa menjadi rekomendasi selanjutnya yang bisa kamu gunakan untuk membuat animasi.
Pada aplikasi ini kamu bisa memilih berbagai template karakter yang telah disediakan, tenang saja semua template tersebut dapat kamu gunakan secara gratis.
Fitur yang dimiliki apk ini juga cukup banyak, mulai dari Membangun animasi yang halus dengan bingkai utama, Perpustakaan tertanam dari karakter dan item, hingga Konstruktor karakter.
Selain itu, kamu juga bisa menambahkan audio musik yang kamu inginkan pada animasi yang sedang kamu buat di apk ini.
Stick Nodes
Siapa sih yang tidak mengenal Stickman? Salah satu karakter terkenal yang sudah diadaptasi oleh berbagai media.
tick Nodes memungkinkan pengguna untuk membuat film berbasis stickfigure mereka sendiri dan bahkan mengekspornya sebagai GIF animasi dan video MP4
Dalam apk ini kamu juga bisa membuat serta menggerakan karakter pada setiap framenya. Ini adalah salah satu aplikasi animasi paling populer yang wajib kamu coba.
Namun, untuk menggunakan fitur tambahan dan menyimpan hasil edit yang telah kamu lakukan pada aplikasi ini, kamu harus menggunakan versi premium terlebih dahulu.
Blender
Terakhir ada aplikasi membuat video animasi 3 dimensi yang bisa kamu gunakan secara gratis. Prisma3D adalah kit 3D lengkap yang berisi alat bantu untuk Pemodelan, Animasi, dan Rendering.
Bukan hanya untuk pemula, aplikasi ini juga sering digunakan oleh creator-creator profesional untuk membuat beberapa konten video animasi untuk diupload ke halaman YouTubenya.
Menariknya, Blender juga bisa kamu gunakan untuk membuat 2D modelling, motion tracking, membuat animasi game dan masih banyak lagi.
BACA JUGA: Aplikasi Wallpaper 3D Bergerak
Demikianlah beberapa pilihan aplikasi membuat video animasi terbaik di smartphone Android yang bisa kamu coba.