Pengalihan akun LinkAja biasanya dilakukan oleh beberapa pengguna, tapi ada diantaranya yang mengeluhkan selalu gagal saat mengganti nama, padahal cara mengganti nama di LinkAja cukup mudah dilakukan.
Seperti kita ketahui LinkAja merupakan salah satu dompet digital resmi yang bisa kamu gunakan untuk bertransaksi baik itu secara online atau offline.
Pada LinkAja kamu bisa melakukan berbagai transaksi, pembayaran, langganan, angsuran, kredit dan lainnya dengan mudah.
LinkAja juga selalu melakukan pembaruan sistem pada aplikasinya, dimana mereka selalu mengembangkan jangkauan dan menciptakan fitur baru untuk mempermudah pengguna dalam melakukan proses transaksi.
Selain itu, LinkAja juga menjadi partner resi metode pembayaran program prakerja untuk menerima insentif.
Untuk bisa menerima dana insentif, kamu harus melakukan upgrade terlebih dahulu, kendati demikian beberapa orang mengalami beberapa masalah saat melakukan hal tersebut.
Masalah yang sering terjadi pada opsi ini yaitu nama pengguna LinkAja berbeda dengan identitas diri di KTP.
Berubahnya nama akun dan nama identitas akan menyebabkan terhambatnya proses pencairan dana insentif, untuk itu berikut kami akan mengulas cara mengubah nama di LinkAja.
BACA JUGA: Cara Transfer LinkAja ke DANA
Syarat Mengganti Nama Akun di LinkAja
Sebelum kamu mengubah nama akun di LinkAja ada beberapa persyaratan yang harus kamu penuhi.
Tapi syarat ini cukup umum kok, dan tidak banyak yang harus dilengkapi, kamu cukup mempersiapkan identitas diri berupa KTP dan Nomor HP aktif yang sudah terdaftar pada LinkAja.
Cara Mengganti Nama di LinkAja
Ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk mengubah nama akun di LinkAja, berikut diantaranya:
Mengunjungi GraPARI
pertama kamu bisa mengunjungi kantor GraPARI terdekat yang ada di daerahmu.
Jangan lupa untuk membawa persyaratan yang sebelumnya sudah disebutkan. Hal ini dilakukan untuk mempermudah proses verifikasi nantinya.
Lalu ikuti instruksi petugas dan sampaikan keluhan atau keinginan yang ingin kamu lakukan yaitu mengganti nama akun LinkAja.
Cara Mengganti Nama di LinkAja melalui Customer Service LinkAja
Selanjutnya kamu bisa langsung menghubungi CS LinkAja untuk mengubah nama akun, berikut langkah-langkahnya:
- Pertama buka aplikasi browser pada perangkat yang kamu miliki dan kunjungi situs https://www.linkaja.id/.
- Lalu klik opsi Chat with an Expert untuk mengkonsultasikan masalah yang kamu alami.
Chat with an Expert. (IST) - Nantinya akan muncul ruang obrolan, isi nama depan dan belakang, alamat email, nomor HP LinkAja, keluhan, dan subjek lalu klik Mulai percakapan.
Obrolan LinkAja. (IST) - Jika ada tombol bertuliskan Agent sedang Online, maka kamu bisa klik tombol tersebut dan konsultasi kepada customer service yang bertugas.
- Namun jika yang muncul adalah tombol bertuliskan Agent Offline, maka customer service sedang offline dan kamu bisa mencoba untuk menghubungi customer service di lain hari.
Selain melalui opsi tersebut kamu juga bisa menghubungi LinkAja via email, atau telepon di di info@linkaja.id atau lewat telepon di 150911.
BACA JUGA: Cara Transfer LinkAja ke ShopeePay
Itulah cara mengganti nama di LinkAja yang bisa kamu coba dan untuk menyamakan nama akun dengan identitas asli.