Cara mengetahui judul lagu dari video Instagram memang seringkali menjadi pertanyaan dimana penggunanya sering bingung atau ingin menggunakan lagu serupa untuk membuat video.
Instagram merupakan salah satu platform media sosial paling populer yang banyak digunakan di Indonesia.
Salah satu fitur unggulan yang dimiliki aplikasi ini yaitu fitur video musik, dimana kamu bisa membuat atau melihat berbagai video, reels, atau IGTV di beranda Instagram kamu.
Tak jarang dari beberapa pengguna membuat video unik yang memiliki daya tarik tersendiri, baik itu dari gerakan, quotes hingga lagu yang ada pada video tersebut.
Jika kamu ingin membuat video serupa tapi tidak tahu judul lagu yang digunakan pada konten tersebut, kamu datang ke halaman yang tepat.
Pada kesempatan kali ini kami akan mengulas cara mengetahui judul lagu di video Instagram, lengkap dengan penyanyi, dan produsernya.
Penasaran dengan caranya? Yuk, simak artikel di bawah ini.
BACA JUGA: Cara Video TikTok Jadi Wallpaper
Cara Mengetahui Judul Lagu dari Video
Cara Mengetahui Judul Lagu dari Video Instagram di HP Android
- Pertama kamu bisa melacak lagu tersebut di Android dengan menggunakan aplikasi tambahan. Berikut langkah-langkahnya:
- Download dan pasang aplikasi SoundHound pada perangkat yang kamu gunakan. Kamu bisa mengunduhnya di Play Store.
- Selanjutnya, buka aplikasi tersebut. Pastikan kamu memiliki koneksi jaringan internet yang stabil untuk membukanya.
- Jika halaman utama aplikasi tersebut sudah terbuka, putar video Instagram yang ingin kamu ketahui judul lagunya melalui perangkat lain. Kamu bisa memutarnya melalui perangkat HP atau PC.
- Lalu klik icon SoundHound yang berada di tengah layar aplikasi tersebut. Tombol tersebut berfungsi untuk mendeteksi lagu yang sedang diputar.
- Dekatan pemindah tersebut ke sumber suara.
- Tunggu beberapa saat, aplikasi akan melakukan pemindaian pada suara di video tersebut.
- Jika terdeteksi, SoundHound akan menampilkan detail dari lagu di video Instagram tersebut, mulai dari penyanyi, lirik, dan informasi lainnya.
- Selesai.
Cara Mengetahui Judul Lagu dari Video melalui Situs Web
Jika cara sebelumnya kamu membutuhkan aplikasi tambahan, opsi kedua ini kamu tak membutuhkannya. Untuk caranya sendiri hampir sama, dengan cara sebelumnya, berikut diantaranya:
- Buka aplikasi browser yang terinstall pada perangkat yang kamu gunakan.
- Lalu kunjungi situs Midomi.com atau klik disini untuk membukanya.
- Jika halaman utama situs web tersebut sudah terbuka, putar video Instagram yang ingin kamu ketahui judul lagunya melalui perangkat lain. Kamu bisa memutarnya melalui perangkat HP atau PC.
- Kemudian pada Midomi, klik tombol Click and sing or hum atau tombol oren yang ada di tengah layar.
- Setelah itu akan muncul notifikasi pop-up yang berisikan Allow Midoma to use microphone, klik setuju atau konfirmasi.
- Lalu klik Click to search.
- Tunggu beberapa saat, midomi akan melakukan proses Analyzing pada suara di video tersebut.
- Jika terdeteksi, Midomi akan menampilkan detail dari lagu di video Instagram tersebut, mulai dari penyanyi, lirik, dan informasi lainnya.
- Selesai.
BACA JUGA: Cara Memperbarui Instagram
Nah, itulah cara mengetahui judul lagu dari video Instagram yang bisa kamu lakukan. Cukup mudah bukan?