Viral Video, RANCAH POST – Baru-baru jagat media sosial sedang dihebohkan dengan beredarnya sebuah rekaman video yang memperlihatkan sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang hanya menyediakan jalur ‘Honda’.
Hal tersebut membuat para pengendara yang mengendarai motor dengan merk lain auto kebingungan, karena ketika isi bensin jalurnya khusus untuk Honda.
Video tersebut diketahui diunggah pertama kali oleh akun Instagram @muhammad_agam. Dalam video tersebut terlihat seorang pria yang mengendarai motor Yamaha NMAX hendak mengisi bahan bakar di sebuah SPBU.
SPBU tersebut cukup ramai pengendara, sehingga ia harus antre terlebih dahulu. Akan tetapi, pria tersebut merasa heran ketika melihat ada plang bertuliskan ‘Jalur Honda’ di SPBU tersebut.
“Yang paham paham aja,” tulis akun Instagram @muhammad_agam dalam keterangan unggahannya. Lihat videonya di sini.
Sontak saja, video tersebut langsung menuai atensi dari warganet di media sosial. Jika SPBU tersebut khusus jalur Honda, lalu motor merek lain seperti Suzuki, Yamaha, Kawasaki dan lainnya bagaimana?
Supaya netizen tak kebingungan, akun Instagram @muhammad_agam pun langsung memberikan penjelasan di kolom komentar unggahannya.
Menurutnya, lokasi SPBU itu berada di Banda Aceh. Ternyata Honda yang dimaksud dari tulis di SPBU itu adalah kata ganti motor. Jadi meski mereknya Yamaha atau Suzuki, di sana tetal saja disebut sebagai Honda alias motor.
Arti Honda di sini bukan nama brand ya, guys, melainkan kata ganti motor. Entah bagaimana asal muasalnya, yang pasti penggunaan kata ‘Honda’ sudah menjadi bahasa sehari-hari masyarakat di sana ketika menyebut motor.
“likers dan view mulai banyak 😅, buat yang belum paham, ini lokasinya di Banda Aceh, ada kebiasaan orang Aceh kalo nyebut sepeda motor itu ‘honda’ atau ‘kereta’ 😂,” tulis akun Instagram @muhammad_agam dalam keterangan unggahannya.
Video tersebut diketahui ramai diunggah ulang oleh sejumlah akun lainnya dan langsung menuai berbagai tanggapan.
_r.hmat, “DI ACEH SEMUA GOLONGAN MOTOR DI SEBUT HONDA APAPUN MEREKNYA TETAP NAMANYA HONDA KALO DI ACEH… video diatas itu di aceh #salamplatbl”
akbar_azzmar, “SPBU nya diskriminatif 😂😂😂😂. Untung honda saya merk nya HONDA. Beberapa daerah di jateng pun menyebutnya honda.”
muksaal, “Haha itu plat BL ngab, semua motor yg di Aceh itu dibilangnya honda mau merek kawasaki atau BMW sekali pun tetap manggilnya honda bukan motor🤣🤣🤣”
BACA JUGA: VIRAL Wanita Ngamuk Gegara Dicurangi Petugas SPBU di Bintaro Saat Isi Bensin
adityarifqi_i, “Pengaruh dominasi HONDA di pasar motor indonesia. Sampai bisa merubah sebuah merek menjadi multitafsir. Sama kaya beli Aqua = air mineral kemasan.”