Di era digital ini banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk melihat rumah di Google Maps tanpa harus pergi ke lokasinya secara langsung.
Dengan adanya cara ini, kamu bisa melihat lokasi rumah dan jalan dengan mudah lho, canggih bukan?
Hal ini biasanya dilakukan oleh seseorang yang ingin membeli rumah di kawasan tersebut atau melakukan survey lokasi sebelum bepergian.
Untuk melakukan survey rumah atau lokasi jalan di Google Maps, kamu bisa menggunakan fitur Street View.
Fitur tersebut memang belum banyak diketahui orang, jadi masih jarang digunakan. Padahal dengan Street View, lokasi yang kamu cari akan lebih mudah ditemukan dengan cepat.
Nah, berikut cara melihat rumah di Google Maps dengan menggunakan fitur Stret View.
Cara Melihat Rumah di Google Maps
Dengan adanya fitur ini kamu tentunya tidak akan takut nyasar lagi, guys. Untuk yang belum tahu cara penggunaanya, yul simak ulasan di bawah ini.
Keunggulan Street View Google Maps
Sebelum pada pembahasan ini, kami akan memberitahu kamu keunggulan yang dimiliki oleh Street View. Berikut diantaranya:
- Memiliki view 360 derajat
Google Street View memiliki view 36 derajat, itu tkamunya kamu bisa melihat semua sisi lokasi secara detail yang ingin kamu kunjungi atau kamu survey.
- Mengetahui kondisi jalan
Jika kamu ingin melakukan perjalanan ke lokasi tersebut, dengan street view kamu bisa melihat jalan yang tidak bisa dilalui kendaraan tertentu.
Hal tersebut tentunya akan sangat membantu pengguna untuk mencari jalan tepat agar terhindar dari kemacetan atau hambatan lainnya.
- Membantu menemukan lokasi parkir terbaik
Street view juga akan membantu penggunanya untuk mencari lokasi parkir terbaik agar kendaraan mudah dicari dan gampang keluar dari lokasi tersebut.
Selain itu, kamu juga bisa mencari tempat parkir baru ketika salah satu tempat parkir penuh, dengan begitu kamu tak harus pusing-pusing.
- Menemukan lokasi tepat dari rumah dan bangunan
Fitur ini juga akan membantu penggunanya untuk menemukan lokasi rumah atau bangunan yang tepat dengan lokasi yang akan kamu kunjungi.
Dengan begitu kamu tak perlu capek-capek mencari lokasi.
Cara Melihat Rumah di Google Maps
- Buka browser pada perangkat yang akan kamu gunakan atau kamu bisa membukanya secara langsung melalui aplikasi Google Maps.
- Selanjutnya kunjungi situs Google Maps yang ada di https://www.google.com/maps.
- Jika kamu menggunakan smartphone untuk membukanya , maka kamu bisa tekan tombol titik tiga, lalu centang menu Desktop Site.
- Ulangi langkah tersebut sampai maps muncul secara full screen dan muncul tombol + dan tombol – pada bagian pojok kanan bawah.
Melihat Lokasi Google Maps. (IST) - Pilih opsi Layer dan klik More pada Map details pilih Street View.
Cara Melihat Rumah di Google Maps. (IST) - Lalu pada bagian Map type pilih Satellite.
- Zoom kepada daerah atau jalan yang ingin kamu lihat, untuk melihatnya secara nyata kamu bisa pilih opsi 3D.
Tampilan 3D Street View. (IST) - Klik tombol + hingga kamu bisa melihat area jalan dengan jelas, kemudian tekan tombol berikon Jam yang menunjukkan keterangan tanggal terbaru street view di update.
- Jika kamu ingin melihat lokasi dengan tahun yang kamu inginkan, kamu hanya perlu menggesernya.
- Setelah itu klik preview street view tahun lalu yang muncul untuk melihat street view tahun lalu secara fullscreen.
- Selesai.
BACA JUGA: Cara Menambahkan Lokasi di Google Maps
Demikianlah cara melihat rumah di Google Maps dengan fitur street view yang bisa kamu lakukan. Dengan cara tersebut kamu bisa menemukan rumah dengan cepat tanpa adanya hambatan apapun.