Cara menghapus akun YouTube kerap kali dilakukan saat orang tersebut ingin vakum dari dunia YouTube atau berhenti sementara dari konten-konten di dalamnya.
Seperti kita ketahui YouTube merupakan salah satu platform media video musik populer yang bisa kamu akses melalui smartphone ataupun PC.
Selain digunakan untuk menonton video, film atau mendengarkan musik, kamu juga bisa menggunakan YouTube sebagai ladang pendapatan tambahan yaitu dengan cara membuat konten.
Tapi jika kamu sudah tak ingin aktif lagi dan merasa risih, kamu bisa melakukan penghapusan pada akun YouTube tersebut.
Bagaimana caranya? Perlu kamu ketahui, jika kamu melakukan penghapusan pada saluran tersebut, itu tandanya kamu sudah siap kehilangan semua konten, playlist, komentar dan history lainnya pada akun YouTube kamu.
Nah, jika kamu sudah benar-benar siap kehilangan semuanya, berikut kami akan mengulas cara menghapus akun YouTube secara permanen.
Cara menghapus Akun YouTube
Menghapus Akun YouTube secara Permanen
- Pertama buka YouTube melalui aplikasinya atau melalui situs resminya di YouTube.com.
- Selanjutnya Klik foto profil yang berada di pojok kanan atas, lalu pilih menu Pengaturan atau Setelan.
- Kemudian pilih menu ‘Advance Settings’ atau ‘Setelah Lanjutan’.
- Pilih ‘Delete Channel’ atau ‘Hapus Channel’ di bagian bawah.
- Pengguna diminta mengkonfirmasi penghapusan dengan cara memasukan email ke kolom yang tersedia.
- Masukkan alamat email yang kamu gunakan untuk membuat akun YouTube tersebut, lalu klik ‘Hapus Channel’ atau ‘Delete Channel’ .
- Nantinya akan muncul keterangan bahwa akun channel YouTube kamu telah berhasil dihapus.
- Selesai.
Cara Menonaktifkan Akun YouTube Sementara
Namun jika masih setengah-setengah ragu untuk menghapus account YouTube, mungkin kamu bisa menonaktifkannya terlebih dahulu untuk semenatar, berikut langkah- langkahnya:
- Masuk ke YouTube dan log in.
- Selanjutnya buka menu Pengaturan akun.
- Pilih Hapus channel.
- Tenang saja, opsi ini tidak akan menghilangkan akun YouTube kamu, kamu akan masuk ke halaman tempat kamu bisa menyembunyikan atau delete account kamu.
- Berikutnya, pihak YouTube akan meminta detail login.
- Pilih opsi “Saya ingin menyembunyikan saluran saya” atau “Saya ingin menyembunyikan konten saya”.
- Pilih Sembunyikan saluran saya, akun YouTube kamu secara otomatis tidak bisa ditemukan oleh orang lain.
- Selesai, kamu telah berhasil menyembunyikan akun YouTube kamu dan orang lain tidak akan menemukan saat mereka melakukan pencarian pada akun tersebut.
BACA JUGA: Cara Menambah Viewer YouTube
Nah, itu dia cara menghapus akun YouTube. Cukup mudah bukan? Pikirkan matang-matang sebelum kamu benar-benar menghapusnya ya, gengs!