Berita Selebriti, RANCAH POST – Artis Irwansyah dikabarkan ditipu oleh adik kandungnya sendiri, Hafiz Fatur hingga mengalami kerugian yang sangat besar. Bahkan jika ditotal, kerugian yang dialami suami Zaskia Sungkar itu mencapai milirian rupiah.
Hafiz Fatur diduga melakukan tindakan penggelapan dana pada Irwansyah. Rumah dan tanah pun jadi sasaran penipuannya. Selain itu, beberapa dokumen penting milik Irwan dan tanda tangannya diduga dipalsukan oleh sang adik untuk meminjam uang di bank.
Akibatnya kini salah satu rumah milik Irwansyah dan Zaskia Sungkar yang terletak di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan dipasangi plang oleh bank bertuliskan ‘Disita’. Rumah yang terancam disita bank itu adalah rumah kosong yang siap huni.
Melansir Tribunnews.com, kuasa hukum dari Irwansyah dan Zaskia Sungkar, Muhammad Zakir Rasyidin, menjelaskan terkait kronologi Irwansyah ditipu oleh adik kandungnya sendiri, Hafiz Fatur yang disampaikan di video di kanal YouTube Seleb Oncam News.
Zakir menjelaskan, kasus ini terungkap saat Irwansyah menerima surat tagihan karena belum membayar cicilan terkait peminjaman uang di bank.
Hal itu pun membuat Irwansyah kaget karena merasa tidak pernah mengambil kredit. Setelah ini, Zakir pun melakukan investigasi ke bank yang mengirim kliennya surat tagihan.
Dan ditemukanlah surat-surat yang mengatasnamakan Irwansyah dan Zaskia Sungkar. Zakir menilai ada dugaan Hafiz Fatur telah sengaja memalsukan tanda tangan Irwansyah.
“Saya bisa menyimpulkan diduga kuat Hafiz memalsukan tanda tangan Irwan dan Zaskia Sungkar,” kata Zakir.
Dari intestigasi yang dilakukan, terungkap pula bahwa proses peminjaman uang telah dilakukan sejak 2018 dan kredit yang diambil oleh Hafiz berkisar antara Rp 1 sampai 2 miliar.
“Kalau yang saya baca itu mulai dari tahun 2018, parahnya yang bikin kami kaget adalah sertifikat yang dijaminkan dalam pinjaman tersebut adalah milik Irwansyah, sertifikat rumah atas nama Irwansyah. Bagaimana bisa digadaikan atasnama orang lain?” ungkapnya.
Kasus ini pun langsung dibawa ke ranah hukum. Hafiz Fatur telah dilaporkan ke Polres Jakarta Selatan pada November 2021 lalu. Hafiz dilaporkan atas dugaan pemalsuan dokumen terkait peminjaman uang.
Lebih lanjut, ketika mendatangi bank, Zakir menemukan beberapa surat penting yang dipalsukan seperti perjanjian kredit, surat pelepasan hak, dan ada surat pernyataan yang terdapat dua tanda tangan Irwansyah dan Zaskia.
Saat melakukan pengecekan ke bank bersangkutan, ternyata pihak bank sendiri tidak pernah bertemu langsung dengan Irwansyah, tapi justru sering melihat Hafiz Fatur.
Zakir pun melayangkan somasi pada pihak bank terkait dan melaporkannya ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
“Akhirnya saya kroscek ke pihak bank, mereka tidak pernah bertemu Irwan sekalipun dan bahkan hanya bertemu dengan Hafiz. Loh harusnya cari Hafiz sama-sama. Mereka dirugikan kami juga dirugikan, karena rumahnya sudah dipasang plang, jadi banknya kami somasi dan kami adukan kepada OJK,” paparnya.
Hafiz diduga mengambil diam-diam sertifikat rumah yang mengatasnamakan Irwansyah. Diketahui sertifikat-sertifikat tersebut dititipkan oleh Irwansyah kepada orang tuanya semasa hidup.
BACA JUGA: Aksi Nirina Zubir Walk Out Saat Live Wawancara di tvOne, Begini Kronologinya
Karena ulah sang adik, Irwansyah harus rela kehilangan 4 unit rumah dan 1 mobil. Total kerugiannya mencapai Rp 5 miliar. Hingga kini Hafiz Fatur masih menjadi buronan polisi atas kasus ini, ia juga ditetapkan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).