Dengan kecanggihan di zaman sekarang, banyak aplikasi Android yang siap membantu memudahkan pekerjaan. Contohnya saja mengedit aplikasi untuk membuat pamflet di Android yang akan dibahas kali ini.
Jika dulu membuat pamflet sangat sulit, sekarang kamu hanya perlu mengunduh salah satu aplikasi untuk membuat pamflet dan langsung buat pamflet sesuai yang kamu butuhkan.
Pamflet sendiri biasanya dibuat untuk mempromosikan suatu barang atau jasa yang dijalankan seseorang agar mendapat konsumen yang banyak.
Nah, untuk mempermudah kamu membuat pamflet, berikut kami akan merekomendasikan beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan.
Rekomendasi Aplikasi Membuat Pamflet
Adobe Spark Post
Siapa yang tidak mengenal aplikasi yang satu ini? Aplikasi populer yang sukses dengan beragam aplikasi kreatifnya. Selain di PC kini kamu bisa menggunakannya pada Android.
Terdapat banyak jenis aplikasi Adobe yang merupakan versi ringan dari PC, seperti Adobe Photoshop, Adobe Fireworks, adobe After Effects, dan Adobe Spark Post yang bisa kamu gunakan untuk membuat pamflet.
Pada dasarnya semua aplikasi Adobe memiliki fungsi yang sama yaitu mengedit dan membuat tampilan lebih menarik.
Misalnya kamu bisa menggunakan Spark Post untuk menggabungkan beberapa elemen pamflet dan kamu bisa menggunakan after effects untuk memberikan efek pada pamflet yang kamu buat.
Canva – Aplikasi Membuat Pamflet
Selain Adobe, kami merekomendasikan aplikasi canva. Aplikasi yang sangat mudah digunakan untuk membuat pamflet.
Canva juga menyediakan berbagai macam templates untuk membuat pamflet berdasarkan kategori yang dibutuhkan.
Selain itu aplikasi ini juga menyediakan berbagai macam tools yang bisa kamu gunakan untuk membuat pamflet-mu sendiri.
Hanya saja, untuk menikmati semua fitur tambahan pada aplikasi ini kamu harus menggunakan versi berlangganan atau kredit setiap bulannya.
BACA JUGA: Aplikasi Membuat Banner
PixeLab
PixeLab merupakan salah satu aplikasi pembuat pamflet terbaik di android, apk ini sangat simple sehingga mudah dan praktis disaat kita mengkreasikan pamflet yang ingin dibuat.
Terdapat berbagai macam fitur dalam aplikasi ini, dimana penggunanya bisa menggonta-ganti font atau gaya tulisan untuk pamflet.
Tidak hanya itu, PixeLab juga akan membantumu membuat pamflet dengan penyajian efek 3D yang elegan dan unik.
Brochure Maker – Aplikasi Membuat Pamflet
Brochure Maker merupakan salah satu platform populer yang memiliki banyak pengguna di Play Store.
Dengan aplikasi ini kamu bisa membuat brosur dan pamflet untuk mengiklankan produk yang kamu miliki tanpa harus menyewa jasa editing.
Desain pembuatan pamflet pada aplikasi ini juga cukup menarik, karena aplikasi ini memang didesain khusus sebagai media promosi dengan cara yang paling mudah.
Ada juga fitur yang bisa kamu nikmati dari apk ini, seperti mengkombinasikan beberapa gambar, teks, juga layout pada background yang digunakan.
PostWrap
PostWrap merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Light Creative LAB. Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai fitur menarik yang akan menjadikan desain yang kamu buat lebih menarik.
Kamu juga akan menamukan berbagai jenis template yang bisa kamu gunakan untuk mengedit pamflet pada apk ini.
Uniknya, dengan aplikasi ini kamu akan mudah melakukan convert pada pamflet yang sudah jadi ke bentuk pamflet digital.
DesignX
Kemudian ada DesignX, software yang satu ini juga memiliki kemampuan untuk membuat pamflet dengan desain yang kamu inginkan.
Menariknya DesignX menyediakan banyak referensi desain poster dan pamflet yang bisa kamu coba secara gratis.
Tak hanya itu, kamu juga bisa membuat pamflet sekaligus desain post Facebook, Instagram, Insta Story, dan berbagai macam desain untuk promosi lainnya di media sosial. Menarik bukan?
Logo Esport Maker
Platform edit pamflet terbaik yang bisa kamu coba terakhir ini yaitu Logo Esport maker, software yang digunakan untuk membuat pamflet kekinian.
Tidak hanya sekedar membuat pamflet, apk ini juga mempungkinkan kamu mencari ide untuk membuat logo brand atau slogan dari klub Esport. Logo yang dibuat pun dapat bernuansa 3D.
Jangan khawatir, Logo Esport Maker ini mempunyai fitur yang membuatmu bisa berkreasi dengan penuh.
Mulai dari fitur mengatur warna,background,tipografi dan lainnya sehingga pamflet atau logo yang kamu buat menjadi estetik dan original.
BACA JUGA: Aplikasi Membuat Brosur
Itulah rekomendasi aplikasi membuat pamflet Android yang bisa kamu coba. Dengan adanya platform di atas kamu bisa membuat desain pamflet kapan saja dan dimanapun.