RANCAH POST – Setelah sempat merilis Reno6 Pro+ Detective Conan Edition dan Find X3 Pro Photographer Edition, Oppo kembali meluncurkan smartphone edisi khusus lainnya yang kali bernama Oppo Reno7 Pro League of Legends Limited Edition.
Sesuai namanya, ponsel ini merupakan hasil kolaborasi Oppo dengan Riot Games. Reno7 Pro League of Legends Limited Edition menggunakan desain yang terinspirasi dari satu karakter yang ada di game League of Legends, yaitu Jinx.
Bodinya dibalut warna hitam dan frame kameranya berwarna biru. Selain desain, kotak penjualan ponsel ini pun dibuat menarik lantaran menyerupai meriam milik Jinx.
Bahkan Oppo juga memberikan sentuhan pada jeroan ponsel, dimana mereka menghadirkan animasi dan ikon bertemakan game League of Legends ke dalam ponsel ini.
Terlepas dari keindahan desain yang dibawanya, Oppo Reno7 Pro League of Legends membawa spesifikasi yang mirip dengan Reno7 Pro versi reguler. Hanya saja versi tersedia dalam varian memori tunggal, yaitu dengan RAM 12 GB dan internal 256 GB.
Saat ini ponsel tersebut sudah tersedia di China yang dijual dengan banderol harga 3.999 yuan (sekitar Rp 9 jutaan). Menurut laporan ponsel ini hanya diproduksi dalam jumlah yang sangat terbatas.
Menyoal spesifikasi, Oppo Reno7 Pro League of Legends Limited Edition ditunjang oleh MediaTek Dimensity 1200-max dengan modem 5G terintegrasi serta dikombinasikan dengan RAM LPDDR4x dan penyimpanan UFS 3.1.
Layarnya menggunakan panel berjenis AMOLED yang memiliki ukuran seluas 6.55 inci yang mendukung resolusi 1080 x 2400 piksel, refresh rate 90 Hz, HDR10+ dan Corning Gorilla Glass 5.
Di pojok kiri atas layarnya disematkan sebuah punch hole yang menjadi wadah kamera selfie 32 MP dengan sensor Sony IMX709. Selain itu dibalik layarnya juga terdapat sensor pemindai sidik jari.
Sementara di punggungnya ada tiga buah kamera yang terdiri dari kamera utama 50 MP Sony IMX766, kamera wide angle 8 MP dan macro 2 MP.
Untuk software, Reno7 Pro League of Legends Limited Edition menjalankan sistem operasi Android 11 berselimut antarmuka ColorOS 12. Perangkat ini ditopang baterai dual cell 2.200 mAh dan 2.250 mAh (total 4.450 mAh) dengan dukungan fast charging 65W.
BACA JUGA: Spesifikasi dan Harga Oppo Reno5 Marvel Edition di Indonesia
Belum diketahui apakah Oppo akan meluncurkannya secara global atau tidak.