Viral Video, RANCAH POST – Banyak momen seru bahkan yang tidak terduga ketika di perjalan menuju puncak gunung. Salah satunya seperti momen seorang cowok yang minta tolong di TikTok gara-gara bertemu dengan babi hutan saat naik gunung.
Melalui akun TikTok @muludhidayat, cowok tersebut pun membagikan video ketika dirinya dipepet oleh babi hutan hingga harus naik ke atas pohon.
Dalam video yang diunggah beberapa waktu lalu, mulanya terlihat seorang cowok sedang merekam dirinya saat berada di atas pohon.
Tampak suasana di sekitarnya masih dipenuhi kabut, ia rupanya sedang adalam perjalanan mendaki gunung. Ia menunjukkan raut wajah ketakutan sampai harus memanjat pohon.
Ternyata ia terpaksa memanjat ke atas pohon lantaran ada babi hutan yang mendekatinya. Cowok ini juga sempat merekam babi hutan yang mendatanginya.
Tampak babi berwarna hitam dan ukurannya cukup besar itu sedang berdiam di bawah pohon. Ketakutan, cowok ini akhirnya merekam dirinya sendiri dan minta tolong di TikTok.
Suaranya lirih dan pelan yang artinya ia sangat ketakutan karena bertemu babi hutan.
“Tolong, tolong. Ini ada babi. Tolong, tolong, mama, babi,” ucap si cowok.
Di video selanjutnya, ia kembali merekam momen pertemuannya dengan babi hutan saat di perjalanan mendaki. Namun tak seperti di video sebelumnya, sekarang ia tampak lebih santai dan tak ketakutan lagi.
Berdasarkan keterangan dalam video yang diunggahnya, cowok ini sedang mendaki gunung Cikuray, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
“TOLONG!!. Bagas cikuray meresahkan!!” tulis akun TikTok @muludhidayat dalam keterangan unggahannya.
Video cowok bertemu babi hutan saat mendaki gunung itu sukses menyita perhatian warganet. Mereka pun ramai dibuat kasihan sekaligus ngakak melihat momen tersebut.
Hingga kini, videonya telah ditonton lebih dari 4 juta pengguna TikTok dan dibanjiri belasan ribu komentar.
https://www.tiktok.com/@muludhidayat/video/7028467632412151066?is_copy_url=1&is_from_webapp=v1
@Onci Dolu, “sumpah adegan yg paling lucu pas liat babi hutan😂😂😂😂😂😂😂😂😂😂😂”
@wuuii, “keadaannya bikin kasihan, tapi ekspresi sama suaranya bikin ketawa maaf”
BACA JUGA: Viral Wanita ini Tetap Sempatkan Waktu Untuk Sholat Saat Mendaki Gunung, Idaman Banget!
@Yanti Cedak Ndayu, “bapak mertua pernah seharian di atas pohon karet karena bawah ternyata sarang babi yg mau beranak 🥺🥺🥺🥺🥺🥺🥺🥺”