Berita Nasional, RANCAH POST – Salah satu Direktur PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Yan Bastian dikabarkan meninggal dunia dalam kecelakaan di Tol Cipularang pada Sabtu, 16 Oktober 2021.
Kecelakaan itu tepatnya tejadi di KM 91 Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, arah Jakarta.
Kabar tersebut disampaikan oleh Marketing Director PT Indomarco Prismatama, Wiwiek Yusuf.
“Indomaret telah kehilangan salah satu putra terbaiknya dengan berpulangnya Yan Bastian Merchandising Director PT Indomarco Prismatama,” kata Wiwiek seperti dilansir dari Kompas.com.
Wiwiek menginformasikan bahwa Merchandising Director Yan Bastian menjadi korban kecelakaan saat dalam perjalanan kembali ke Jakarta bersama keluarganya.
“Kami atas nama manajemen dan kayawan merasakan duka yang mendalam atas kepergian mendadak Pak Yan Bastian. Rekan kerja dan sahabat kami. Semoga arwahnya diterima disisi Tuhan dan keluarga diberikan kekuatan,” sambungnya.
Sebagai informasi, pada Sabtu 16 Oktober 2021, sebuah truk kontainer bernopol B 9318 JIY terguling di KM 91 Tol Cipularang arah Jakarta menimpa mobil SUV Hyundai bernopol B 1152 SSV.
Diketahui di dalam mobil tersebut terdapat delapan orang penumpang. Akibat kecelakaan itu, pengemudi mobil SUV yang tak lain adalah Direktur Indomaret Yan Bastian (64) meninggal dunia di lokasi kejadian.
Sementara itu, tujuh korban lainnya mengalami luka-luka dan dilarikan ke Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta.
Saat ini aparat kepolisian masih memburu sopir truk kontainer yang kabur usai kecelakaan maut itu terjadi.
Melansir Detik.com, Kanit Laka Lantas Satlantas Polres Purwakarta Ipda Jamal Nasir mengatakan, sebelum terguling, truk yang membawa peti kemas itu sempat oleng.
“Mobil (jenis) SUV tertimpa kontainer. Kontainer oleng, kemudian banting kanan dan terguling ke kendaraan di samping, itu ada Hyundai itu tertimpa,” ucapnya.
Kemudian, truk terbanting ke kanan dan menimpa Hyundai yang ada di sebelahnya. Peristiwa kecelakaan maut itu terjadi pada sekitar pukul 17.25 dan proses penananganan berlangsung hingga 22.00 WIB.
BACA JUGA: Video Detik-detik Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang Viral di Medsos, Bikin Ngeri!
Imbas dari kecelakaan itu lalu lintas di ruas jalan Tol Cipularang dari Bandung menuju Jakarta dilaporkan sempat macet total.