RANCAH POST – Setelah rilis secara global, Xiaomi 11T dan Xiaomi 11T Pro tak lama lagi akan diumumkan di Indonesia. Buktinya, kedua hp Xiaomi terbaru itu sudah menampakan diri di situs Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN).
Xiaomi 11T dengan kode Mi 21081111RG telah lolos TKDN sejak bulan Juli lalu dengan nilai TKDN sebesar 30.06%. Sementara Xiaomi 11T Pro (Mi 2107113SG) meraih nilai TKDN 35.08% pada awal Agustus lalu.
Selain sertifikasi TKDN, ada indikasi lain yang semakin memperkuat dugaan bahwa kedua hp tersebut bakal segera launching di Tanah Air.
Ya, pada bagian Channel Partners global Xiaomi muncul logo Erafone serta dua situs e-commerce terbesar di Indonesia, yaitu Shopee dan Lazada.
Kendati begitu, pihak Xiaomi Indonesia belum mengumumkan secara resmi kapan Xiaomi 11T dan Xiaomi 11T Pro akan diluncurkan di Indonesia.
Begitu juga dengan banderol harganya, belum diketahui apakah harga Xiaomi 11T dan 11T Pro di Indonesia apakah bakal lebih mahal dari pasar global atau justru malah lebih murah.
Sebagai perbandingan, di pasar Eropa harga Xiaomi 11T berada di kisaran 499 euro (sekitar Rp 8.3 juta) untuk varian 8 GB/ 128 GB dan 549 euro (sekitar Rp 9.2 juta) untuk model 8 GB/ 256 GB.
Sementara harga Xiaomi 11T Pro adalah 649 euro (sekitar Rp 10.9 juta) untuk versi 8 GB/ 128 GB, 699 euro (sekitar Rp 11.7 juta) untuk varian 8 GB/ 256 GB dan varian tertinggi 12 GB/ 256 GB dijual seharga 749 euro (sekitar Rp 12.5 juta).
Urusan spek, Xiaomi 11T dikemudikan oleh prosesor MediaTek 1200 5G yang memiliki fabrikasi 6 nm dengan kecepatan maksimal hingga 3.0 GHz. Sedangkan model Pro dipacu oleh chip yang lebih kencang, yakni Snapdragon 888.
Kedua hp ini sama-sama membawa tiga kamera di punggungnya yang terdiri dari kamera utama 108 MP f/1.8, ultrawide 8 MP f/2.2 dan makro 5 MP f/2.4. Selain itu keduanya juga telah dibekali sejumlah fitur kekinian seperti Audio Zoom, One-Click AI Cinema, Time Freeze, Magic Zoom dan masih banyak lagi.
BACA JUGA: Xiaomi 11 Lite 5G NE (New Edition) Rilis dengan Snapdragon 778G
Baik itu varian standar maupun model Pro sama-sama dilengkapi pemindai sidik jari di bagian samping, slot Dual SIM (nano), dimensi bodi 164.1 x 76.9 x 8.8 mm, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.2, GPS, NFC dan port USB-C.