Berita Selebriti, RANCAH POST – Orangtua pedangdut Ayu Ting Ting, Umi Kalsum dan Abdul Rozak, menyambangi rumah orangtua terduga pelaku penghina cucunya, Bilqis Khumairah Razak, di Bojonegoro, Jawa Timur.
Kedatangan mereka turut didampingi oleh aparat kepolisian. Hal tersebut diketahui dari sejumlah foto dan video yang diunggah di akun Instagram Umi Kalsum, yang memperlihatkan ia dan suaminya berpose dengan polisi.
Dalam unggahan tersebut Umi Kalsum juga mengungkapkan nama terduga pelaku yang menghina Bilqis, yakni Kartika Damayanti.
Ia juga memastikan telah melaporkan penghina cucunya ke kantor polisi. Umi Kalsum berharap laporannya itu bisa segera diproses sesuai hukum yang berlaku di Indonesia.
“Inilah rumah heters alhamduliah ibu ayah berserta aparat kepolisian kapolda setempat bisa sampai kerumah orang tuanya hetersyang pertempat tinggal podomulo bojonegoro jawa timur yang bernama kartika damayanti bertemu dengan orang tuanya dan kita sudah masukan laporan kejalur hukum yang berlaku di indonesia,” tulis akun Instagram @mom_ayting92_.
Ia juga mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah membantunya untuk mencari rumah terduga pelaku penghina cucunya, Bilqis.
“Terima kasih buat semuanya yang sudah membantu ibu sekeluarga mencari pelaku yang sudah mencemarkan nama baik @ayutingting92 sekeluarga 🙏🏻🙏🏻,” tulisnya lagi.
Dalam unggahan lain, Umi Kalsum pun mengunggah foto wanita penghina Bilqis serta orangtuanya. Dalam caption, ia menyebut bahwa wanita tersebut sedang tidak berada di Indonesia.
“Semoga ada yang bisa membantu bagaimana caranya dia kartika damayanti yang ber Alamat balaidesa tondomulo kec kedungadem Kab bojonegoro jawa timur kembali ke indonesia untuk tanggung jawab atas segala pencemaran nama baik anak dan cucu saya,” papar Umi Kalsum dalam unggahannya.
Ia bahkan meminta bantuan Kedutaan Besar Indonesia di Singapura untuk menangani kasus ini. Sikap Kartika yang dinilai sudah keterlaluan membuat Umi Kalsum berang dan meminta pertanggungjawaban atas segala perbuatannya.
“@kbrisingapura 🙏🏻mohon bantuannya tidak ada orang tua yang terima anak cucunya di hujat sama manusia yang 1 ini semoga saya bisa membawa dia kembali ke indonesia biar dia bisa pertanggung jawabkan atas segala perbuatannya sesuai hukum yang berlaku di indonesia 🙏🏻😇aamin,” tulisnya lagi.
Langkah tegas ibu Ayu Ting Ting terhadap haters penghina Bilqis didukung penuh oleh banyak warganet.
momnkids_stuff, “Semangat bu .. orang jahat pasti dapat balasannya bisanya cuman ngehujat makanya hidupnya susah terus ..”
ctherawati, “Aamiin,semangat Bu semoga cepat terselesaikan💪😍❤️”
BACA JUGA: Persiapan Hampir Rampung, Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman Batal Menikah
catatan.febby, “Bismillah semangat ibu, semoga segalanya dipermudah🙏🏻”