RANCAH POST – Oppo dikabarkan akan meluncurkan smartphone seri Reno terbarunya di Indonesia, yaitu Reno6 pada tanggal 15 Juli mendatang. Pihak perusahaan baru-baru mengungkapkan bahwa Oppo Reno6 versi Indonesia akan punya kamera 64 MP.
PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto mengkonfirmasi bahwa Reno6 yang akan dipasarkan di Indonesia bakal memiliki perbedaan dengan versi Global.
Kendati demikian, Aryo tidak menjelaskan secara spesifik apa saja perbedaan yang akan dimiliki Reno6 versi Indonesia dan versi global.
Perbedaan spesifikasi tersebut bukanlah kali pertama, sebab pendahulunya, Reno5, juga memiliki sedikit perbedaan dengan Reno5 yang dijual di pasar global. Meski begitu, perbedaannya pun tidak terlalu jauh.
Berdasarkan bocoran, Oppo kabarnya masih akan mempertahankan desain ringan dan tipis. Reno6 disebut akan memiliki bodi dengan ketebalan hanya 7.8 mm dan bobot seberat 173 gram.
Ketebalan bodinya memang tidak berubah dari seri sebelumnya, hanya saja untuk bobotnya Reno6 bisa dibilang menjadi yang paling bongsor jika dibandingkan dengan Reno5 dan Reno4.
Aryo mengungkapkan bahwa teknik pewarnaan Reno Glow membuat bodi Reno6 sedikit lebih ‘gendut’ dibanding para pendahulunya. Namun, berkat teknik pewarnaan Reno Glow bagian punggung Reno6 jadi terlihat lebih halus.
BACA JUGA: Oppo A93s 5G Muncul di TENAA, Ini Bocoran Spesifikasinya
Pihak Oppo, memang belum banyak mengungkap spesifikasi Reno6. Tapi satu hal yang sudah pasti adalah dukungan kamera utama 64 MP. Selain itu, Oppo juga sempat memamerkan fitur Gaming Quick Startup yang ada di Reno6.