Meski sangat mudah dan simple, ternyata masih saja ada orang yang kebingungan dengan cara membuat tulisan miring di WA (WhatsApp), baik untuk dikirimkan ke kontak, grup, atau status.
Apakah kamu salah satu orang yang masih kebingungan dengan cara tersebut? Jika iya, kamu akan menemukan tutorial lengkapnya ketika membaca artikel ini sampai dengan selesai
Sedikit membahas, WhatsApp sekarang ini menjadi aplikasi chat yang sangat populer digunakan oleh banyak pengguna, baik untuk keperluan bisnis atau pribadi.
Tak heran, karena WhatsApp menghadirkan berbagai macam fitur yang lengkap untuk menunjang pengguna dalam berkomunikasi dengan orang lain.
Mulai dari fitur chat pastinya, telepon, video call, hingga membuat status. Nah, biar chat makin seru dan tidak monoton, kita pun bisa membuat variasi tulisan baru, salah satunya adalah dengan membuat tulisan miring atau italic.
Biasanya tulisan miring ini digunakan untuk menandakan bagian penting pada pesan yang dikirimkan ke seseorang, baik ke kontak, grup, atau status.
BACA JUGA: Cara Membuat Pesan Otomatis di WA Tanpa WhatsApp Business
Nah, jika kamu belum tahu bagaimana cara buat tulisan miring di WA itu, Rancah Post telah menyiapkan tutorial lengkapnya di bawah ini. Penasaran?
Cara Membuat Tulisan Miring di WA (WhatsApp) dengan Mudah
Untuk bikin tulisan miring di WhatsApp, kalian harus mengikuti satu persatu langkahnya berikut ini. Tenang saja, caranya dijamin mudah, simple, dan kalian pun tentu bisa mempraktikkannya dengan mulus.
Untuk dikirim ke kontak atau grup WA
Cara pertama yang akan kita bahas adalah bikin tulisan miring di WhatsApp untuk dikirimkan ke kontak atau grup yang kamu miliki.
- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuka aplikasi WhatsApp yang terinstall di HP-mu.
- Setelah itu, buka percakapan di WhatsApp, misalnya di sini kami akan mengirimkan pesan ke seseorang.
- Ketikkan underscore lalu tulis pesan sesuai keinginan dan akhiri lagi dengan underscrore. Contohnya _Selamat Pagi_, nantinya format tulisan tersebut akan otomatis beruah menjadi miring.
- Ketika sudah selesai, langsung kirimkan pesan tersebut dengan mengklik tombol kirim.
- Selesai! Pesan bertulisan miring itu akan dikirimkan ke kontak yang kamu inginkan.
Di status WA
Cara membuat tulisan miring selanjutnya yakni di status WA (WhatsApp). Jadi selain bisa mengirimkan pesan dengan tulisan miring ke kontak atau grup, kalian juga bisa mengirimkannya ke status.
Kendati begitu, tata cara pembuatannya sama, guys. Yang membedakan adalah kamu menuliskan format pesan tersebut di fitur status. Jadi, buka fitur status lalu ketikkan format _(tulisan)_. Contohnya seperti di bawah ini!
BACA JUGA: Cara Melihat Status WA di File Manager HP Android
Sekian pembahasan kali ini mengenai cara membuat tulisan miring di WA untuk dikirimkan ke kontak, grup dan status. Sangat mudah, bukan? Semoga bermanfaat.