RANCAH POST – Realme kembali menggebrak pasar Indonesia dengan menghadirkan smartphone 5G terjangkau, yakni Realme 8 5G. Kedatanganya sekaligus melengkapi jajaran Realme 8 Series yang sebelumnya dihuni oleh Realme 8 dan Realme 8 Pro.
Sesuai janjinya, Realme 8 5G dijual dengan harga yang sangat terjangkau yaitu Rp 3.199.000. Dengan harga tersebut Realme 8 5G resmi dinobatkan sebagai hp 5G termurah di Indonesia yang ada saat ini.
Selain sudah mendukung jaringan generasi kelima, ponsel ini juga membawa sejumlah fitur lain yang tak kalah menggiurkan. Pada sektor performa misalnya, hp 5G murah ini diperkuat chip Dimensity 700 5G buatan MediaTek yang dirancang dengan proses fabrikasi 7 nm.
Chip tersebut dipadukan dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB yang masih bisa diperluas hingga 1 TB dengan kartu microSD. Realme 8 5G juga didukung teknologi Dynamic RAM Expansion (DRE) yang dapat menjadikan sebagian kapasitas memori internal menjadi RAM virtual.
Kehadiran fitur tersebut diklaim dapat membuat aktivitas multitasking pengguna jadi lebih lancar dan nyaman. Apalagi ponsel ini telah dilengkapi baterai 5.000 mAh yang membuat tahan selama seharian untuk bermain game.
Ketika baterai hampir habis, pengguna bisa mengaktifkan Mode Power Saving yang mana fitur ini dapat membuat Realme 8 5G bertahan selama 34 jam atau melakukan panggilan telepon selama 89 menit ketika baterai tersisa tinggal 5%.
Dari segi desain, Realme 8 5G membawa layar IPS LCD seluas 6.5 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan hingga 600 nits. Di bagian atasnya, terdapat punch hole yang memuat kamera selfie 16 MP.
Sedangkan di belakang, ponsel ini dibekali tiga buah kamera yang terdiri dari kamera utama 48 MP, macro 2 MP dan lensa depth sensor 2 MP untuk mengambil gambar bokeh.
Realme 8 5G hadir dengan bodi berukuran 162.5 x 74.8 x 8.5 mm dan bobot seberat 185 gram. HP 5G murah ini berjalan di sistem operasi Android 11 berlapis antarmuka Realme UI 2.0.
Tersedia dalam dua opsi Supersonic Blue dan Supersonic Black, penjualan perdananya akan dilakukan melalui sistem flash sale pada hari ini, Rabu (16/6/2021) mulai pukul 19.00 WIB di situs realme.com/id, Akulaku dan Lazada.
BACA JUGA: Masuk Pasar Global, Harga Realme GT 5G Mulai Rp 7 Jutaan
Selama periode flash sale berlangsung, harga Realme 8 5G jadi lebih murah yang tadinya Rp 3.199.000 menjadi Rp 2.999.000.