Ada banyak aplikasi pembuat quotes video yang dilengkapi dengan fitur terbaik dan lengkap yang bisa kita download secara gratis di smartphone.
Dengan menggunakan aplikasi tersebut kalian bisa membuat quotes video yang keren untuk kemudian diunggah ke media sosial.
Aplikasi-aplikasi tersebut juga cukup mudah dioperasikan oleh setiap pengguna termasuk yang masih pemula.
Apalagi penggunaannya cukup mengandalkan smartphone, pastinya jadi lebih praktis saat mau mengedit kapan dan di mana saja.
Daftar Aplikasi Pembuat Quotes Video di HP
Ini dia beberapa aplikasi untuk membuat quotes video di HP yang telah kami rangkum untuk kalian. Silakan simak pembahasannya sampai selesai!
Video Quotes
Aplikasi pertama yang bisa kalian coba adalah Video Quotes. Dari namanya saja pasti kalian sudah tahu kalau aplikasi tersebut memang berfungsi untuk membantu penggunanya dalam membuat quotes video.
Kalian bisa mengatur bentuk atau font tulisan sesuai dengan keinginan. Fitur-fitur yang dimilikinya pun akan menunjang proses editing menjadi lebih mudah.
Kendati begitu, tak semua fitur di Video Quotes bisa digunakan secara gratis karena ada beberapa di antaranya yang berbayar.
Quotes Creator – Aplikasi Pembuat Quotes Video
Berikutnya ada Quotes Creator yang juga recommended banget digunakan untuk membuat quotes video di smartphone Android.
Quotes Creator juga pas digunakan oleh mereka yang masih pemula, dan dilengkapi dengan fitur-fitur yang cukup beragam.
Di antaranya seperti filter, musik latar belakang, jenis font, dan template. Semua itu bisa kalian pilih sesuai dengan keinginan.
BACA JUGA: Aplikasi Tulisan Keren
Quotes Creator – wisQuotes
Jika kamu mencari aplikasi yang berukuran ringan, Quotes Creator – wisQuotes menjadi pilihan yang pas untuk diunduh di smartphone Android-mu.
Selain ukurannya yang ringan, aplikasi ini juga menyediakan berbagai macam template keren yang bisa kalian pilih untuk dijadikan sebagai tempat tulisan quotes.
Elemen-elemen yang ada di dalam template pun bisa diganti sesuai dengan kebutuhan si pengedit. Setelah selesai mengedit, kamu bisa langsung menyimpan dan menentukan sendiri ukuran videonya.
Hype Text – Aplikasi Pembuat Quotes Video
Hype Text juga menawarkan kemudahan untuk digunakan membuat quotes video. Caranya, kamu cukup mengetikkan teks atau kalimat yang ingin ditampilkan.
Lalu, pilihlah bentuk font yang sudah tersedia di aplikasi ini agar hasilnya makin perfect. Selanjutnya, jangan lupa tambahkan backsound musik dari galeri HP-mu.
Penasaran mau mencoba menggunakan Hype Text? Kamu bisa mendownload-nya terlebih dahulu di Google Play Store secara gratis.
VivaVideo
VivaVideo memang menjadi aplikasi edit video yang sudah sangat populer digunakan oleh banyak pengguna, baik itu di Android atau di iOS.
Selain mengedit video, VivaVideo juga bisa digunakan untuk membuat quotes video karena memiliki berbagai macam fitur yang mendukung hal tersebut.
Kamu bisa dengan bebas memilih jenis huruf, bentuk, ukuran dan warna tulisan yang akan ditambahkan ke dalam video.
Pastinya quotes video yang dihasilkan pun akan sangat perfect maksimal. Menariknya, VivaVideo bisa diunduh secara gratis di Google Play Store dan App Store.
InShot
Aplikasi pembuat quotes video bergerak yang terakhir ada InShot. Sama seperti beberapa aplikasi sebelumnya, InShot juga sudah tak asing lagi bagi mereka yang kerap mengedit video.
Di Google Play Store saja, aplikasi ini telah diunduh lebih dari 100 juta pengguna, lho. Untuk membuat quotes video, kalian bisa menambahkan kalimat per kalimat ke dalam video dengan memanfaatkan fitur text.
Sebelum melakukan pengeditan, sebaiknya kamu perlu menyiapkan video mentah yang akan diberi tulisan quotes. Setelah itu, mulailah proses pengeditan dengan menambahkan teks ke dalam video tersebut. Bagaimana, sangat mudah bukan?
BACA JUGA: Aplikasi Pembuat Kartu Nama
Itu dia teman-teman, beberapa aplikasi pembuat quotes video yang dapat digunakan di smartphone Android. Semoga pembahasan kali ini bermanfaat.