Berita Nasional, RANCAH POST – Publik turut berduka cita atas kejadian tragis seorang anak driver ojol di Bantul yang meninggal dunia setelah makan sate yang dibawa ayahnya dari salah satu konsumen.
Selain merenggut nyawa sang anak, istri driver ojol itu juga diketahui harus dirawat secara intensif di rumah sakit setelah ikut makan makanan tersebut.
Kejadian ini pun langsung diselidiki oleh aparat kepolisian. Diketahui korban bernama Naba dan ayahnya Bandiman (36), warga Salakan Kalurahan Bangunharjo Kapanewon Sewon, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Kapolsek Sewon AKP Suyanto pun membeberkan kronologi terkait dengan kejadian tragis itu.
Menurutnya kejadian ini berawal dari Bandiman mendapat orderan dari seorang wanita untuk mengantar dua bungkus makanan, dan salah satunya berisi sate ayam.
Bandiman bertemu dengan wanita tersebut di sebuah masjid di sekitar Stadion Mandala Krida, Kota Yogyakarta. Ia tak mengetahui secara pasti identitas wanita tersebut karena kiriman makanan itu diatasnamakan Hamid.
Tak lama kemudian, Bandiman pun mengantarkan dua bungkus makanan itu ke alamat yang diminta oleh si pengirim, yakni di Sewon, Bantul.
Namun, saat sampai di alamat yang dituju, penerima makanan itu disebutkan sedang berada di luar kota, dan wanita yang berada di alamat rumah tersebut menolak kiriman yang diantarkan Bandiman dengan alasan tak kenal dengan seseorang bernama Hamid itu.
Selain menolak, wanita di rumah itu juga disebutkan mengatakan supaya paket makanan itu diberikan pada sang driver ojol yang mengantarnya.
Kemudian, Bandiman pun membawa pulang makanan tersebut supaya tidak mubazir dan ia menyantapnya bersama keluarganya.
Namun nahas, setelah menyantap sate itu, Titik Rini (33) istri Bandiman dan anak keduanya Naba Faiz Prasetya (8), merasakan pahit dan langsung tergeletak.
Melihat hal tersebut, Bandiman pun segara membawa anak dan istrinya ke RSUD Kota Yogyakarta. Namun sayang, nyawa Naba tak tertolong dan ia meninggal dunia pada Minggu malam.
Sementara sang ibu selamat setelah mendapat pertolongan dari tim medis. Bandiman mengaku ia dan anak pertamanya juga makan dua tusuk sate tanpa bumbu. Tapi, istri dan anak keduanya memakan sate bersama bumbunya.
Kini polisi telah membawa sampel makanan sate ke laboratorium. Dugaan sementara, dua korban tersebut mengalami keracunan makanan. Sementara itu, jenazah Naba telah dimakamkan pada Senin 26 April 2021 kemarin.
BACA JUGA: Diduga Gara-gara Senggol Mobil Saat Angkut Sepeda, Driver Ojol ini Dipukul Seorang Pria
Kejadian anak driver ojol meninggal dunia setelah makan sate yang dibawa ayahnya itu pun sempat menjadi atensi di media sosial.