Butuh aplikasi timer terbaik untuk diinstall di HP milikmu? Tenang saja, kini aplikasi-aplikasi tersebut sudah banyak tersedia di Google Play Store.
Seperti kita ketahui, aplikasi tersebut biasanya dibutuhkan untuk mengatur waktu saat olahraga, sesi belajar, presentasi, dan masih banyak yang lainnya.
Dengan begitu, kamu tidak perlu lagi mengandalkan stopwatch atau timer yang terpisah untuk digunakan mengatur waktu.
Tentunya aplikasi-aplikasi tersebut mempunyai berbagai macam fitur-fitur menarik yang wajib banget untuk kalian gunakan. Mau tahu apa saja aplikasinya?
Rekomendasi Aplikasi Timer di HP Android
Berikut ini kami telah menyiapkan rekomendasi apk timer yang dapat diinstall di smartphone Android secara gratis.
Visual Timer – Countdown
Pertama ada apk bernama Visual Timer – Countdown. Salah satu yang membuat aplikasi ini menarik adalah mempunyai antarmuka jam besar.
Sehingga membuat para penggunanya bisa memulai pengatur waktu dengan cepat dan mudah. Yang harus kamu lakukan adalah mengklik jam besar tersebut untuk memulai dan menyimpan pengatur waktu.
Tak sampai di situ saja, Visual Timer – Countdown juga mempunyai fitur-fitur lain seperti pengatur preset khusus, audio, mode malam, dll.
Focus To-Do: Pomodoro Timer & To Do List – Aplikasi Timer
Aplikasi timer yang kedua ada Focus To-Do: Pomodoro Timer & To Do List yang juga recommended diinstall di smartphone-mu.
Untuk menggunakan aplikasi ini,kamu hanya perlu memilih tugas yang akan diselesaikan lalu atur timernya.
Sama seperti aplikasi sebelumnya, Focus To-Do: Pomodoro Timer & To Do List juga menawarkan fitur menarik untuk manajemen tugas seperti penyelenggara tugas, pengingat, pelacak kebiasaan, dan lainnya.
BACA JUGA: Aplikasi Penghitung Kalori
Pomodoro Timer
Apk berikutnya yang cukup populer dan telah banyak digunakan oleh banyak pengguna adalah Pomodoro Timer.
Pomodoro Timer sangat bermanfaat karena bisa digunakan untuk teknik manajemen waktu yang sangat efektif yang dapat membagi sesi kerja dengan istirahat pendek yang sering.
Selain itu, dengan aplikasi ini para penggunanya dapat menentukan tugasmu, membuat daftar tugas, menentukan waktu blok, dan masih banyak yang lainnya lagi.
Minimalist Pomodoro Timer – Goodtime Productivity
Minimalist Pomodoro Timer – Goodtime Productivity sangat pas diinstall untuk pengguna yang ingin mengatur waktu untuk tujuan produktivitas.
Aplikasi timer ini memang dapat digunakan untuk menajamen waktu yang memungkinkmu untuk mengikuti pendekatan manajemen waktu Pomodoro.
Pomodoro melibatkanmu membagi pekerjaan jadi sesi pendek yang dipisah oleh istirahat pendek dan panjang.
Stopwatch Timer – Aplikasi Timer
Stopwatch Timer sangat pas digunakan untuk pengguna yang ingin berfokus pada kebugaran, misalnya latihan sprint.
Aplikasi ini memiliki antarmuka yang menarik dan membuatmu dapat langsung menghentikan stopwatch serta bisa juga menandai putaran.
Stopwatch Timer juga memunculkan titik-titik ini dengan warna yang beragam, kamu pun hanya perlu mengeser ke kiri untuk melihat daftar putar lengkap.
Interval Timer
Interval Timer menjadi aplikasi yang pas digunakan untuk pengguna yang mencari aplikasi yang simple dan mudah dioperasikan.
Dengan antarmuka yang bersih, aplikasi ini juga menyediakan timer untuk beragam kegiatan yang kamu lakukan.
Di antaranya seperti timer latihan sirkuit, timer sirkuit senam, timer putaran tinju, dan masih banyak yang lainnya.
Dengan berbagai keunggulan yang dimilikinya membuat Interval Timer telah diunduh lebih dari 5 juta pengguna dengan rating 4,9 di Google Play Store.
Engross: Focus Timer, To-Do List & Day Planner
Aplikasi yang tak kalah menarik untuk diunduh adalah Engross. Aplikasi ini juga pastinya memiliki fitur-fitur yang sangat bermanfaat untuk penggunanya.
Aplikasi ini memiliki sebuah tab untuk to-dos kamu yang memungkinkan untuk memulai penghitung waktu dan menyambungkannya dengan tugasmu.
Di sini kamu juga bisa melakukan personalisasi periode berdasarkan prefensimu. Tersedia juga layar komprehensif untuk statistik di sebelah kiri.
Timer Plus – Workouts Timer
Rekomendasi aplikasi terakhir adalah Timer Plus – Workouts Timer yang dapat diunduh secara gratis di Google Play Store.
Timer Plus – Workouts Timer juga mampu mengkonfigurasi semua sesi latihan interval dengan opsi untuk istirahat, jumlah putaran, dan set total.
Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur audio yang akan berbicara saat kamu hendak beristirahat atau babak baru. Menarik banget, kan?
BACA JUGA: Aplikasi Pengukur Jarak untuk Android
Itu dia, beberapa aplikasi timer terbaik di smartphone Android yang bermanfaat untuk digunakan dalam berbagai kegiatan seperti olahraga.