Cara membuat grup di Telegram sangat mudah untuk dilakukan oleh setiap penggunanya, termasuk pengguna yang masih baru menggunakan aplikasi Telegram di smartphone-nya.
Selain di WhatsApp, Telegram juga menjadi aplikasi chat yang sangat populer dan telah digunakan oleh pengguna di berbagai penjuru dunia.
Tak heran, Telegram memang memiliki banyak fitur yang bermanfaat bagi para penggunanya. Salah satu fitur yang bermanfaat tersebut adalah fitur grup chat.
Sama seperti di WhatsApp, di group Telegram kita juga bisa chatting dengan banyak orang yang sudah dimasukkan ke dalam group tersebut.
Kita bisa membuat grup apa saja, mulai dari grup kelas, grup karyawan, grup yang anggotanya mempunyai hobi yang sama, grup olahraga, dan masih banyak yang lainnya.
Kendati mudah, ternyata masih ada beberapa pengguna yang belum mengetahui cara buat grup di Telegram. Apakah kamu salah satunya?
Cara Membuat Grup di Telegram dengan Mudah
Langsung saja, berikut ini langkah-langkah yang harus kamu lakukan ketika hendak bikin group di Telegram.
- Pertama-tama, buka aplikasi Telegram yang sudah terinstall di smartphone kamu.
- Setelah itu, klik opsi Grup Baru > pilih kontak yang hendak dimasukkan ke dalam grup > klik icon panah untuk ke menu selanjutnya.
- Di sini kamu pun bisa mengetikkan nama grup sesuai yang kamu inginkan dan bisa menambahkan foto grup dengan mengklik icon kamera.
- Setelah selesai, klik icon centang dan grup pun sudah berhasil dibuat!
Setelah selesai membuat group di Telegram, kini kamu sebagai pembuat sekaligus admin group juga bisa melakukan pengelolaan dan pengaturan informasi serta anggota group.
Untuk lebih lengkapnya lagi, berikut cara-cara mengelola group Telegram dari mulai mengubah nama, foto, privasi, dan lainnya.
Cara mengubah nama dan foto di grup Telegram
Ketika hendak mengubah nama dan foto di group Telegram, langkah pertama yang harus dilakukan tentu membuka group yang sudah dibuat tadi.
Klik nama grup > klik icon pensil > ketikkan nama grup baru di kolom yang sudah disediakan.
Kamu juga bisa mengganti foto grup dengan mengklik icon kamera. Jika kustomisasi telah selesai, klik icon centang untuk menyimpan perubahan yang dilakukan.
BACA JUGA: Kelebihan Aplikasi Telegram untuk Para Penggunanya
Cara atur privasi grup Telegram
Setelah mengetahui cara membuat grup di Telegram, kamu juga harus tahu jika ada grup Telegram dengan privasi publik dan private.
Untuk publik grup artinya semua pengguna aplikasinya dapat bergabung, melihat isi chat, dan bisa dicari lewat username grup.
Sementara private grup ini hanya bisa menambahkan anggota kalau diundang oleh admin atau yang mendapatkan link grup.
Untuk mengubah privasi grup, kamu cukup membuka menu pengaturan grup, lalu pilih apakah mau tipe grup yang private grup atau publik grup.
Cara atur riwayat obrolan di grup Telegram
Selanjutnya adalah cara mengatur riwayat chat/obrolan di grup Telegram yang wajib admin ketahui setelah membuat grup.
Dengan hal ini, kamu bisa mengatur apakah anggota grup bisa melihat riwayat chat sebelumnya atu tidak.
Karena ketika admin grup mengaturnya menjadi Tersembunyi, otomatis anggota grup baru takkan bisa mengetahui apa saja 100 pesan sebelum ia bergabung.
Caranya, buka grup Telegram yang tadi kamu buat, lalu klik nama grup > klik icon pensil > klik Riwayat obrolan untuk anggota baru > klik Tersembunyi.
BACA JUGA: Cara Mengatasi Aplikasi Telegram Yang Berhenti
Nah itu dia, teman-teman, cara membuat grup di Telegram dan cara mengelolanya. Semoga dapat bermanfaat.