RANCAH POST – Identik dengan pendahulunya, Oppo Reno4 dilengkapi fitur screenshot canggih yang bisa mempermudah pengguna untuk dalam mengambil gambar layar. Mau tau bagaimana cara screenshot Oppo Reno4?
Oppo Reno4 merupakan satu dari sekian banyak smartphone pabrikan Oppo yang menuai sukses besar di Indonesia. Seri Reno4 hadir dalam beberapa varian mulai dari Reno4 reguler, Reno4 Pro, Reno4 5G, Reno4 Pro 5G, Reno4 Pro+ dan Reno4 F.
Nah di Indonesia sendiri ada tiga varian Reno4 yang sudah dijual secara resmi, yakni Reno4, Reno4 Pro dan Reno4 F. Sayangnya, ketiga varian tersebut hanya mendukung konektivitas 4G.
Terlepas dari hal itu, ketiganya memiliki sejumlah keunggulan di bidang fotografi maupun videografi serta diklaim mampu memberikan pengalaman gaming yang lebih mulus.
Kembali ke topik utama, jika Anda merupakan salah satu pengguna Reno4, Reno4 Pro ataupun Reno4 F berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda pakai untuk mengambil screenshot.
Cara Screenshot Oppo Reno4 Series
Kombinasi Dua Tombol Fisik
Ini merupakan termudah sekaligus yang cara tersimpel. Bagaimana tidak, pengguna hanya perlu mengarahkan layar pada area yang akan di capture dan tinggal menekan tombol power + volume bawah secara bersamaan.
Meski terdengar sepele, cara ini memerlukan dua tangan sehingga jika tidak ditekan secara bersamaan yang ada malah akan mengunci layar atau mengecilkan volume nada dering.
Apabila berhasil, hasil tangkapannya bisa langsung di cek di Galeri atau dari panel notifikasi.
3 Jari
Screenshot menggunakan 3 jari merupakan teknik pengambil gambar layar yang sedang digandrungi oleh hampir semua pengguna smartphone Android di Tanah Air.
Nah, berbahagialah Anda para pengguna Oppo Reno4 Series, karena Reno4 Series telah dilengkapi dengan fitur Gesture Screenshot (Screenshot 3 Jari).
Sebelum itu, masuk dulu ke menu Setting > Smart & Convenient > Gestures & Motion > Screen-on Gesture > lalu aktifkan tombol geser yang berada di samping kanan menu Gesture Screenshot.
Apabila fitur Gesture Screenshot sudah aktif, tiap kali Anda hendak mengambil gambar cuplikan layar tinggal usap layar menggunakan 3 jari Anda dari atas ke bawah.
Sama seperti cara pertama, hasilnya akan otomatis tersimpan di Galeri.
BACA JUGA: Cara Screenshot Bingkai di HP Infinix Note 8
Demikianlah uraian singkat mengenai tata cara screenshot di hp Oppo Reno4. Semoga bermanfaat.