RANCAH POST – Setelah lebih dulu memperkenalkan ZTE Blade 20 Pro 5G, pabrikan smartphone asal China ZTE akhirnya mengumumkan smartphone 5G terjangkau milikinya, yakni ZTE Blade V2021 5G.
Ya, smartphone ini sendiri resmi dihadirkan setelah dilaporkan muncul di raksasa e-commerce JD.com. Sesuai nama yang diusungnya, perangkat ini merupakan suksesor dari ZTE Blade V2020 yang telah diluncurkan beberapa bulan yang lalu.
Sama seperti pendahulunya, Blade V2021 5G difokuskan untuk menyasar segmen smartphone 5G kelas menengah terjangkau. Meski demikian, spesifikasi yang dibawanya dipastikan akan membuat kompetitornya panas dingin.
Mulai dari segi desain, handset 5G teranyar perusahaan ini mengadopsi desain layar waterdrop dengan ukuran 6.52 inci serta mendukung refresh rate 60 Hz. Lekukan kecil dibagian tengah atas layarnya ini menampung kamera selfie 8 MP.
Di belakang, ponsel pintar ini hadir dengan cangkang yang dibuat dari bahan polikarbonat berhiaskan pengaturan triple camera yang ditumpuk berjajar vertikal dalam modul persegi panjang.
Adapun ketiga kamera tersebut terdiri dari lensa utama 48 MP kemudian lensa ultrawide 8 MP serta lensa makro 2 MP yang juga ditemani oleh dua LED Flash.
Selain itu, ada pula sensor pemindai sidik jari yang disematkan persis di samping bawah modul kameranya.
Soal perfoma, ZTE mempercayakannya pada chipset MediaTek Dimensity 720 yang tentu saja sudah terintegrasi dengan modem 5G. Ada dua opsi memori yang disediakan, yakni RAM 4/64 GB dan 6/128 GB.
Tak ketinggalan smartphone yang memiliki dimensi 65.9 × 75.8 × 8.9 mm da berbobot sekitar 188 gram itu dibekali baterai berkapasitas 4.000 mAh yang dibarengi oleh dukungan fast charging 10W lewat USB Type-C.
BACA JUGA: ZTE Blade V2020 5G Hadir dengan Chipset Dimensity 800 dan Kamera 48MP
Hadir dalam balutan warna Space Grey, Fantasy Blue, Space Silver. ZTE Blade V2021 5G versi RAM 4/64 GB dilego seharga 999 Yuan (Rp2,1 juta). Sedangkan varian tertinggi, yakni RAM 6/128 GB dipasangi label harga 1.399 Yuan (Rp3 juta).