Cara membuat akun TikTok sangatlah mudah, hanya perlu beberapa langkah hingga kamu bisa langsung menjajal beragam fitur menarik yang disediakan aplikasi ini.
TikTok memang menjadi aplikasi yang sangat populer di berbagai negara di dunia, tak terkecuali Indonesia.
Orang-orang banyak berekspresi dan berkreasi membuat video berdurasi singkat di TikTok. Tak hanya anak muda, anak-anak hingga orang dewasa pun ramai menggunakannya.
Apalagi di tengah pandemi Covid-19 yang tengah melanda ini, orang-orang banyak menggunakan aplikasi TikTok untuk mengisi waktu luang hingga mengusir rasa bosan selama di rumah saja.
Beragam konten menarik terus berseliweran di TikTok hingga tak jarang viral ke platform media sosial lainnya.
TikTok semakin digemari karena terdapat challenge-challenge joget yang asyik untuk diikuti. Contohnya saja challenge joget Kopi Dangdut, Lathi, Tarik Sis Semongko dan lainnya.
Nah, buat kalian yang hingga saat ini belum menggunakan aplikasi TikTok dan ingin mencobanya, langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat akun TikTok terlebih dahulu.
Mau tahu caranya? Simak artikel ini sampai habis ya, guys.
Cara Membuat Akun TikTok Baru
Langsung saja, berikut ini adalah langkah-langkah bikin akun Tiktok sendiri yang pastinya mudah untuk dipraktikan.
- Pertama, download aplikasi TikTok lewat Google Play Store atau Apps Store HP kalian.
- Setelah selesai menginstall, langsung buka dan jalankan aplikasi TikTok. Di halaman pertama kalian akan langsung diminta untuk mendaftar TikTok.
- Kalian bisa mendaftar dengan salah satu dari beberapa akun media sosial yang dimiliki.
- Cara membuat akun TikTok di sini bisa memilih login dengan akun Facebook, telepon atau email, akun Google, akun LINE, akun Instagram, akun Twitter, atau akun KakaoTalk.
- Kalian bebas memilih dari beberapa opsi tersebut. Di sini misalnya kami akan mencoba mendaftar dengan menggunakan akun Facebook.
- Jika sebelumnya kamu sudah login akun Facebook di HP tersebut, maka otomatis akan langsung muncul saat hendak mendaftar TikTok.
- Setelah memilih akun untuk mendaftar, kalian harus mengisi tanggal lahir dan nama pengguna. Untuk nama pengguna bisa dilewati.
- Selesai! Akun TikTok kalian sudah jadi dan kini sudah bisa menjelajahi beragam video di TikTok atau membuat video TikTok sendiri. Kamu pun dapat menautkannya dengan nomor telepon atau email.
- Untuk cara membuat video di TikTok, kalian hanya perlu klik tombol (+) di bagian bawah.
Lalu mulailah berkreasi membuat videomu sendiri dengan beragam fitur dan tools yang tersedia. Siapa tahu, video yang kamu buat pun banyak disukai orang-orang hingga menjadi viral.
BACA JUGA: Cara Menghilangkan Watermark TikTok
Itulah cara membuat akun TikTok sendiri dengan mudah dan cepat, jika sebelumnya sudah memiliki akun, kalian juga bisa menambah akun baru kok!