Cara menggabungkan video di HP sangat mudah, kita bisa memanfaatkan beragam aplikasi untuk mempermudah pekerjaan tersebut.
Biasanya aktivitas menggabungkan atau mengedit video itu kerap dilakukan oleh konten kreator seperti YouTuber hingga vlogger.
Video-video yang digabungkan itu berisi rekaman-rekaman yang sudah dibuat sebelumnya. Dengan digabungkan, satu persatu rekaman akan menjadi satu video yang keren.
Bagi YouTuber handal, kegiatan mengedit video mungkin merupakan hal biasa dan mengasyikan.
Namun berbeda dengan pemula, kegiatan tersebut mungkin cukup membuat mereka kesulitan dan kebingungan.
Di tengah terkonologi yang semakin canggih, kini kalian bisa mengedit video khususnya menggabungkan video dengan mudah kok.
Bahkan tak melulu harus menggunakan PC, kini kalian bisa menggabungkan video melalui smartphone yang dimiliki.
Tentunya untuk mempermudah dalam penggabungan, kalian memerlukan aplikasi tambahan.
Buat yang belum tahu bagaimana cara menggabungkan video lewat HP, di artikel kali ini Rancah Post akan membahasnya.
Cara Menggabungkan Video di HP dengan Mudah
Langsung saja, berikut ini dua cara yang harus kalian lakukan untuk menggabungkan video di smartphone.
Dengan aplikasi VideoShow
Terdapat beragam aplikasi edit video yang bisa kalian gunakan, namun di sini kami akan menjelaskan mengenai cara menggabungkan video dengan menggunakan aplikasi VideoShow.
- Pertama, download aplikasi VideoShow di Google Play Store jika kamu belum memilikinya.
- Setelah diinstall, buka dan jalankan aplikasi VideoShow di HP kamu.
- Lalu, di tampilan pertama klik Edit Video dan tandai video mana yang akan digabungkan menjadi satu video.
- Setelah memilih video, lalu klik Berikutnya.
- Otomatis video akan langsung tergabung. Di sana kamu melakukan pengeditan lain selain menggabungkan video.
- Misalnya, menambahkan efek, musik, dan fitur-fitur editing lain yang tersedia di aplikasi VideoShow.
- Klik Ekspor dan klik lagi Simpan ke Galeri. Kamu bisa memilih beberapa opsi untuk menyimpan video tersebut.
- Klik salah satu opsi penyimpanan, lalu tunggu hingga proses penyimpanan video selesai.
Dengan KineMaster
Selain menggunakan VideoShow, cara menggabungkan video di HP Android, baik Samsung, Xiaomi dan lainnya juga bisa dengan memanfaatkan fitur yang dimiliki aplikasi KineMaster
- Pertama, download aplikasi KineMaster di Google Play Store HP kamu.
- Setelah itu, buka aplikasi KineMaster dan klik icon (+) lalu pilih Aspek Rasio.
- Cari dan pilih video yang akan digabungkan. Untuk memudahkan, sebelum mengedit alangkah baiknya mengumpulkan video-video yang akan digabungkan ke dalam satu folder.
- Setelah video-video yang akan digabungkan sudah siap, klik icon centang di sebelah pojok kanan atas.
- Di tahap ini kamu bisa menambahkan beragam elemen lain ke dalam video sesuai keinginan.
- Jika sudah selesai, langsung lanjut ke proses penyimpanan, kamu bisa memilih menyimpan video tersebut dengan beberapa resolusi.
BACA JUGA: Cara Membagikan Video Instagram ke Status WA dengan Cepat
Demikianlah cara menggabungkan video di HP dengan menggunakan aplikasi tambahan tanpa ribet dan mudah. Semoga bermanfaat.