RANCAH POST – Pada tanggal 17 September 2020 mendatang pasar Indonesia dipastikan akan kedatangan duo produk terbaru pabrikan Realme salah satunya adalah perangkat smartphone berjuluk Realme 7i, kira-kira seperti apa spesifikasi yang akan ditawarkannya?
Bahkan kehadiran smartphone tersebut sudah dikonfirmasi oleh Marketing Director Realme Indonesia Palson Yi yang memastikan bahwa Realme 7i akan diluncurkan secara global untuk pertama kalinya di Indonesia.
Nah, setelah sebelumnya kegep di situs e-commerce Lazada Indonesia yang memperlihatkan wujud aslinya, kali ini giliran bocoran spesifikasi Realme 7i yang menjamur di internet.
Disebut sebagai ‘64MP Power Master‘, Realme 7i dipastikan bakal dilengkapi kamera utama dengan sensor 64 MP yang ditemani oleh tiga kamera lain yang terdiri dari lensa ultrawide 8 MP, macro 2 MP dan depth sensor 2 MP.
Sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 16 MP yang bersamayam di dalam punch hole. Sama seperti kedua saudaranya Realme 7 dan Realme 7 Pro, lubang kamera alias punch hole yang dimilikinya itu diletakan di sudut kiri atas layarnya.
Berbicara soal layar, Realme 7i mengemas layar IPS LCD seluas 6.5 inci dengan resolusi 720 x 1.600 piksel, aspek rasio 20:9 serta memiliki kerapatan 270 ppi (pixel per inch).
Di sisi performa, smartphone ini akan dipersenjatai oleh chipset Snapdragon 662 yang dipasangkan dengan RAM 8 GB serta memori penyimpanan internal 128 GB.
Urusan catu dayanya bertumpu pada baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung pengisian cepat 18W lewat USB Type-C. Selain itu, Realme 7i diketahui akan menjalankan sistem operasi Android 10 berselimut antarmuka Relme UI versi terbaru.
Pertanyaannya, berapa harga Realme 7i di Indonesia?
BACA JUGA: Rilis 17 September, Realme 7i Sudah Eksis Mejeng di Toko Online
Ya, melalui voucher potongan DP Realme 7i yang dibagikan oleh perusahaan Fintech Akulaku, diketahui bahwa Realme 7i akan ditawarkan kepada konsumen Indonesia seharga Rp2.999.000.