RANCAH POST – Usai mendatangkan Redmi 9A ke Indonesia beberapa waktu yang lalu, vendor smartphone asal China, Xiaomi, kembali mengumumkan bahwa mereka akan meluncurkan Redmi 9C di Tanah Air pada 9 September 2020 mendatang.
Dilansir dari akun Twitter resminya, Xiaomi akan memperkenalkan Redmi 9C dan satu produk AIOT terbarunya. Nah, Redmi 9C sendiri digadang-gadang bakal menjadi smartphone kelas menengah dengan banderol harga terjangkau.
https://twitter.com/XiaomiIndonesia/status/1301746306705096705
Mengusung jargon ‘Jagoanya Kamera Kece’, dipastikan bahwa perangkat ini mengunggulkan sektor kamera sebagai nilai jual utamanya.
Ya, Xiaomi membekali Redmi 9C dengan pengaturan tiga kamera belakang yang terdiri dari sensor utama 13 MP, macro 5 MP dan sensor bokeh 2 MP. Menariknya, perpaduan tiga kamera tersebut diklaim mampu menghasilkan video hingga resolusi 1080p (FHD).
Modul belakangnya pun tidak kalah menarik, lantaran menyerupai desain kamera iPhone 11. Sedangkan untuk mengambil foto selfie ataupun panggilan video, perangkat ini memiliki kamera 5 MP.
Lanjut ke sisi depan, Redmi 9C dilengkapi layar IPS LCD berdiagonal 6.53 inci dengan 720 x 1.600 piksel dan aspek rasio 20:9.
Untuk urusan performanya diserahkan pada chipset MediaTek Helio G35 bersama CPU Octa-core (4×2.3 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 GHz Cortex-A53) dan GPU PowerVR GE8320 yang dipadukan dengan dua opsi memori, yaitu 2/32 GB dan 3/64 GB.
BACA JUGA: Xiaomi Rilis Mi 10 Youth Doraemon Limited Edition, Segini Harganya
Kendati demikian, Xiaomi masih belum mau membuka suara terkait banderol harga Redmi 9C di Indonesia. Namun jika dilihat dari spesifikasi yang diusungnya, kemungkinan perangkat ini akan dijual dengan harga dibawah Rp2 jutaan.