Viral Video, RANCAH POST – Beredar sebuah rekaman video yang memperlihatkan seorang bocah di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, tengah menangis sambil peluk sapi kesayangannya. Diketahui sapi tersebut akan dikurbankan.
Dalam video berdurasi singkat yang diunggah oleh akun Instagram @smart.gram pada Senin 3 Agustus 2020, terlihat seorang bocah terus memeluk sapi berwarna putih dengan penuh kasih sayang.
Ia terdengar terus berbicara seperti tengah mengungkapkan kesedihannya karena sapi kesayangannya akan dikurbankan pada Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada Jumat 31 Juli 2020 lalu.
Sapi tersebut juga tampak tenang dan tidak berontak ketika si bocah terus memeluknya dengan penuh kasih sayang.
“Kamu di sini saja ya, lama-lama di sini, jangan pergi pula, saya sedih, kalau kamu pergi tidak ada lagi teman saya di sini, yaa…” ucap bocah tersebut sambil memeluk sapi.
Sampai di akhir video, bocah di Kabupaten Agam yang diketahui bernama Syahrul alias Ca’un ini terus memeluk sapi sambil menciuminya dengan penuh kasih sayang sekaligus sedih karena harus kehilangan sapi yang akan dikurbankan.
Sejak beredar di media sosial pada beberapa waktu, bocah di Kabupaten Agam yang peluk sapi kesayangannya yang akan dikurbankan ini pun menjadi viral.
Berbagai komentar dari warganet pun bermunculan, tak sedikit dari mereka yang terharu melihat momen bocah tersebut yang terus memeluk sapi.
risqisanti, “jadi anak yg sholeh ya dek. biar nanti disurga ketemu lagi sama si sapinya 😭😭”
deddy_kakasi, “Suatu saat nanti pasti kamu bakalan ketemu dek dengan sapi mu di surga. .amin…”
deddy_kakasi, “Suatu saat nanti pasti kamu bakalan ketemu dek dengan sapi mu di surga.. amin…”
novysiska.utari, “si adek meluknya bener bener penuh kasih sayang, semoga jadi anak soleh ya dek. terharru banget liat sapinya juga tenang banget gak berontak saat dipeluk 😭 😭 😭 😭.”
BACA JUGA: Relakan Uang Tabungan Untuk Beli Drone Dibelikan Hewan Kurban, Alasan Anak Ini Bikin Terharu
beni_agam, “dah kyk penduduk friend the fun akwowkwokww”