RANCAH POST – Saat ini tak sedikit orang yang telah mempunyai akun email. Dan pada saat ini salah satu platform email yang cukup banyak digemari yakni Gmail. Namun pernah gak sih kamu lupa kata sandi akun Gmail dan tak tahu bagaimana cara mengetahui password Gmail yang lupa tersebut?
Gmail sendiri merupakan sebuah layanan email gratis yang paling populer pada saat ini. Kebanyakan orang pun lebih cenderung memilih Gmail jika dibandingkan dengan penyedia layanan yang lainnya.
Hal tersebut beralasan karena satu akun Gmail bisa digunakan untuk mengakses seluruh produk yang disediakan oleh Google, misalnya Google Plus, Google Drive, dan lain sebagainya.
Akun Gmail saat ini memang sangat penting sekali, namun tak sedikit orang yang justru lupa akan password Gmail yang digunakan.
Hal tersebut tentu bisa saja terjadi karena beberapa alasan, misalnya karena sudah terlalu lama tak membuka akun Gmail, sehingga menjadikan penggunanya tak ingat lagi password Gmailnya, dan masih banyak alasan yang lainnya.
Namun tak usah panik terlebih dahulu, karena tentunya ada beberapa cara mengetahui password Gmail yang bisa kamu lakukan pada saat lupa. Meskipun saat ini belum ada cara yang resmi yang dimiliki oleh email untuk melihat password email milikmu.
Hal tersebut tentu berkaitan dengan keamanan dari akun Gmail itu sendiri. Meski demikian, masih ada beberapa cara yang dapat kamu coba untuk bisa mengetahui password Gmail yang lupa tersebut.
Cara mengetahui password Gmail yang lupa
Dari Browser
Cara pertama yang bisa kamu lakukan agar bisa mengetahui password Gmail yang lupa kali ini hanya bisa kamu lakukan jika memang pengaturan yang terdapat pada browser yang kamu gunakan merupakan penyimpanan password.
Kamu yang menggunakan Google Chrome ataupun Mozila Firefox dapat melihat password dari akun-akun yang telah kamu buka sebelumnya langsung dengan melalui browser tersebut.
Sama halnya dengan akun Gmail yang pernah kamu buka di dalam browser tersebut, maka kamu pun bisa dengan sangat mudah melihatnya di dalam pengaturan dari browser yang kamu gunakan di laptop maupun PC.
Reset Password
Cara mengetahui password Gmail kali ini memang disebut-sebut sebagai cara yang curang, akan tetapi cara ini justru paling efektif untuk kamu lakukan apalagi kamu tak menemukan cara lain untuk bisa melihat password dari akun Gmail yang kamu punya.
Berhubung pada ML dibekali dengan fitur pengaman yang berupa reset password, maka kamu pun bisa dengan mudahnya mengganti password Gmail kamu dari akun tersebut sehingga kamu pun bisa ingat kembali karena telah mempunyai password yang baru.
Melakukan recovery phone number atau email
Mungkin cara mengetahui password Gmail yang lupa di atas tetap tak bisa kamu gunakan, karena memang pada dasarnya memang saat ini belum ada fitur yang memungkinkan kamu melihat dan mengetahui password dari akun Gmail yang kamu punya.
Seperti yang telah dibahas sebelumnya hal tersebut semata-mata agar kamu terhindar dari orang-orang yang tak bertanggung jawab yang mempunyai niat tak baik dengan mencuri password dari akun Gmail yang kamu punya.
Oleh karena itu sebagai salah satu metode berjaga-jaga, maka disarankan untuk kamu melakukan pengaturan recorvery phone number atau email. Berikut ini langkah-langkahnya, antara lain:
- Kamu bisa melakukan ini dengan menggunakan aplikasi nyang terdapat pada ponsel ataupun tablet yang kamu punya.
- kemudian kamu bisa pergi ke menu Settings, dan klik Google Account.
- Jika sudah, kamu tinggal memilih pilihan Recovery Phone.
- Setelah itu kamu dapat memasukkan nomor telepon yang nantinya akan digunakan sebagai nomor telepon recorvery jika kamu lupa password dari akun Gmail ataupun jika ada orang asing yang masuk ke dalam akun Gmail yang kamu miliki.
BACA JUGA: Cara Mengetahui Password WiFi Jika Sewaktu-waktu Lupa
Maka dengan cara yang sama pula kamu pun bisa mendaftarkan email adress sebagai email recorvery jika kamu lupa password atau pun jika akun Gmail yang kamu punya dibobol oleh orang yang tak bertanggung jawab.
Nah, itulah beberapa cara mengetahui password Gmail yang bisa kamu lakukan pada saat lupa, namun cara-cara di atas tersebut bisa saja tak bisa membantu kamu dalam masalah ini karena memang belum ada metode yang efektif untuk melihat dan mengetahui password Gmail yang kamu punya itu, ya. Semoga bermanfaat!