RANCAH POST – Tips menjaga kesehatan saat Lebaran itu sangat penting, apalagi di tengah pandemi virus corona (Covid-19) yang mewabah di Indonesia.
Tubuh harus selalu sehat meski tahun ini menjalani puasa di bulan suci Ramadan dan Lebaran Idul Fitri saat pandemi virus corona mewabah.
Sebelum virus corona mewabah, biasanya momen Lebaran dijadikan sebagai momen yang tepat untuk berkumpul dengan keluarga dan kerabat terdekat.
Tak hanya berkumpul untuk bersilaturahmi, kita juga biasanya akan menikmati hidangan wajib saat Lebaran tiba.
Mulai dari ketupat, opor ayam, rendang, gulai, hingga berbagai macam kue-kue kering khas lebaran.
Meski tahun ini Lebaran di rumah aja dan tidak mudik, Anda tetap bisa menikmati beberapa menu-menu khas Idul Fitri itu dengan memasak sendiri.
Namun perlu diingat, walau makanan yang disajikan cukup banyak, hindarilah mengkonsumsinya terlalu berlebihan karena tidak baik bagi kesehatan.
Selain itu, sangat penting juga menjaga pola makan agar kesehatan tetap terjaga. Anda tentu tidak ingin bukan terkena berbagai penyakit pasca Lebaran?
Oleh karena itu, mengetahui tips-tips menjaga kesehatan ketika atau setelah Lebaran sangatlah penting.
Pada ulasan kali ini, Rancah Post telah merangkum dari berbagai sumber mengenai tips-tips menjaga kesehatan saat Idul Fitri.
Tips Menjaga Kesehatan Saat Lebaran
Langsung saja, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan.
Katakan ‘tidak’ untuk makan yang berlebihan
Setelah menjalani puasa selama sebulan penuh, tentu momen Lebaran ini membuat Anda kembali bisa bersantap seperti hari-hari di luar bulan Ramadan.
Beragam hidangan yang sangat banyak tak jarang membuat orang-orang kalap dalam mengkonsumsinya.
Namun, hindarilah kebiasaan tersebut. Kalap makan bisa menyebabkan perut terasa begah, kembung, serta menjadi pemicu gagguan pencernaan. Kenaikan berat badan pun juga bisa terjadi.
Perbanyak minum air putih
Tips menjaga kesehatan saat Lebaran selanjutnya dengan mencukupi kebutuhan cairan dengan minum air putih secara cukup setiap harinya.
Manfaat minum air putih memang baik untuk kesehatan. Untuk itu, batasi konsumsi minuman manis dan minuman bersoda.
Jenis minuman yang biasa disebut minuman ringan ini sebaiknya dibatasi karena hanya akan membuat Anda terus merasa haus tanpa mengisi cairan tubuh.
Air putih dapat melegakan dahaga dan dapat juga membantu mengembalikan hidrasi tubuh degan cepat.
Jangan lupa makan sayur dan buah
Berbagai hidangan berlemak dan tinggi gula tentu banyak kita temui ketika Idul Fitri tiba, namun ada baiknya Anda tetap menyeimbangkannya dengan mengkonsumsi sayur dan buah.
Sayuran dan buah-buahan memiliki kandungan vitamin dan mineral yang diyakini mampu membantu meningkatkan sistem imun tubuh.
Selain itu, sayuran dan buah-buahan mengandung serat yang tinggi yang dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama serta memperlancar sistem pencernaan. Sistem pencernaan yang lancar membuat Anda terhindari dari sembelit.
Berolahraga
Tips menjaga kesehatan tubuh saat Lebaran selanjutnya adalah dengan tetap melakukan aktivitas fisik seperti berolahraga.
Dengan berolahraga dapat membantu melepaskan hormon endorfin, hormon kebahagiaan yang bisa membuat suasana hati lebih baik.
Selain itu, olahraga juga sangat penting untuk menjaga kebugaran tubuh serta membuat tubuh tidak gampang sakit.
Mau berolahraga tapi bingung karena tempat gym tutup? Tak usah khawatir, Anda bisa melakukan olahraga-olahraga ringan di rumah, salah satunya adalah senam.
Itu dia teman-teman, beberapa tips menjaga kesehatan saat Lebaran. Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin.