RANCAH POST – Netflix merupakan layanan streaming film terbesar di Amerika yang berdiri sejak tahun 1997 dan di Indonesia Netflix mulai berdiri resmi sejak tahun 2016. cara daftar Netflix sendiri bisa dilakukan melalui aplikasi yang dapat unduh dari Play Store dan App Store ataupun langsung dari situs resminya.
Sebelumnya, dipenghujung akhir tahun 2019 lalu, pemerintah Indonesia melalui Kemkominfo resmi memblokir situs-situs streaming film yang sering diakses oleh netizen Indonesia.
Tak lain dan tidak tujuan pemblokiran tersebut adalah untuk melindungi industri perfilman Tanah Air. Meskipun banyak pihak yang menyayangkan karena tidak lagi ada tontonan film yang berkualitas.
Terlebih lagi di masa social distancing seperti sekarang ini yang mewajibkan kita untuk bekerja dan beraktivitas dirumah, nonton film di Netflix bisa menjadi solusi paling ampuh untuk menghilangkan rasa jenuh.
Oleh sebab itu, pada kesempatan kali ini Rancah Post akan membagikan tutorial cara daftar Netflix gratis. Penasaran seperti apa? Yuk langsung aja simak pembahasannya berikut ini.
Cara Daftar Netflix Gratis
1. Pertama, Anda bisa mendaftar akun Netflix melalaui aplikasi ataupun langsung dari halaman situs resminya.
2. Jika Anda mendaftar via aplikasi, pada tampilan awal aplikasinya klik tombol Coba Sekarang > Kemudian klik tombol Lihat Paket untuk melihat detai paket langganan yang tersedia.
4. Di tahap selanjutnya, Anda akan disuguhkan dengan tiga opsi pilihan paket yang berbeda mulai dari yang termurah hingga yang termahal. Nah, berhubung paket langganan satu bulan pertama adalah gratis, silahkan Anda pilih paket yang mahal.
5. Setelah itu, Anda diharuskan untuk membuat akun terlebih dahulu klik tombol Continue lalu masukkan email dan buat kata sandi untuk akun Netflix Anda.
6. Kemudian Anda akan diarahkan ke halaman metode pembayaran. Janik panik dulu, yang perlu Anda lakukan hanyalah mengisi detail kartu kredit atau kartu debit Anda. Jika tidak memiliki kartu kredit Anda bisa gunakan virtual credit number (VCN).
7. Apabila proses pendaftaran sudah selesai dan akun Netflix Anda berhasil dibuat. Anda bisa mulai menonton berbagai macam film terpopuler dan terbaru di Netflix kapan pun dan dimana pun.
8. Bagi Anda yang tidak ingin lanjut berlangganan dan hanya mau menikmati gratisannya, klik menu Account > Membership and Billing > Cancel Membership > Finish cancellation untuk berhenti berlangganan.
BACA JUGA:
Itulah dia pembahasan mengenai cara mendaftar akun Netflix secara gratis. Semoga bermanfaat.