Sosial Media, RANCAH POST – Untuk memutus mata rantai penyeberan virus corona (COVID-19), seluruh masyarakat diminta untuk menghindari keramaian, jangan keluar jika ada keperluan yang benar-benar penting, dan menerapkan sosial distancing.
Namun hal tersebut ternyata menimbulkan dampak bagi para pedagang keliling yang membuat penghasilannya mereka setiap hari menurun drastis karena warga tidak beraktivitas seperti biasanya.
Kendati demikian, pedagang keliling yang satu ini tetap bersemangat di tengah orang-orang menerapkan sosial distancing karena memang dari situlah penghasilan untuk menafkahi keluarganya.
Dalam sebuah rekaman video yang beredar di media sosial, terlihat seorang pedagang keliling tetap berjualan mendorong padahal, padahal tampak jelas di sekelilingnya tidak ada satu pun orang yang beraktivitas.
Selain itu, rumah dan pertokoan pun tampak tutup, jalanan sepi tidak ada pengendara yang melintas. Namun dengan semangat dan demi keluarga, pedagang ini tak kenal lelah menyusuri jalanan berharap ada warga yang membeli dagangannya.
Menurut keterangan yang ditulis akun Instagram @fakta.indo, pedagang keliling tetap berjualan saat penerapan sosial distancing ini berada di Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat.
“Semoga cepat pulih kembali Indonesiaku.. 😢 Lokasi: Jalan Asia Afrika, Bandung
.
Mari bagikan sedikit rezeki kita kepada yang membutuhkan dan yang paling terdampak wabah virus corona ini. Kita pasti bisa melalui wabah ini. 🇮🇩💪” tulis akun Instagram @fakta.indo dalam unggahannya.
https://www.instagram.com/p/B-V6crxgJzs/
Melihat semangat dari pedagang keliling yang tetap berjualan ini, warganet di media sosial merasa sangat sedih dan berharap agar wabah Covid-19 segera berlalu.
jempolsemua, “Semangat mang….semoga dilancarkan rejekinya. Aamiinnyaa rabbal alamiin 😭😭😭😭”
eric_hariyanto, “Untuk saat ini para pedagang mengeluhkan pendapatannya menurun begitu pesat..semangat untuk para pedagang..semoga wabah virus ini segera berakhir ..dan kehidupan kembali normal…biar bisa dimana mana ramai ..jalan pun sepi…semoga lekas membaik duniaku dan dunia kita”
BACA JUGA: Terima Perlakuan Sinis, Penjual Tahu Gejrot ini Dagang dari Pagi-Sore dengan Perut Kosong
hariesrifaldi_, “Yaampun semoga yang doain bapak ini rezekinya lancar selamat dunia akhirat “ Komen amin di komentar komentar yang gw komentar ini guys “