Viral Video, RANCAH POST – Virus corona yang mulai menyebar di Indonesia membuat warga harus selalu waspada untuk mencegah penularan Covid-19 ini.
Berbagai cara pun dilakukan, salah satunya adalah dengan rutin mencuci tangan dengan bersih. Untuk lebih praktis, bisa juga memakai sabun pencuci tangan atau hand sanitizer.
Maraknya penggunaan hand sanitizer sebagai upaya pencegahan penularan virus corona membuat kebutuhan hand sanitizer meningkat. Alhasil harganya pun ikut melonjak tajam.
Baru-baru ini di media sosial beredar sebuah video yang memperlihatkan upaya pencegahan penularan virus corona di acara pernikahan dengan pemakaian hand sanitizer.
Mulanya rekaman video tersebut diunggah oleh akun @calvingunawan_mc, kemudian dibagikan ulang akun Instagram @makassar_iinfo pada Selasa, 10 Maret 2020 kemarin.
Dalam video tersebut mulanya terlihat suasana pernikahan yang begitu meriah dan hadiri tamu undangan yang cukup banyak.
Para tamu undangan pun tampak sedang mengantre untuk menyalami kedua mempelai pengantin yang sedang berbahagia karena baru saja resmi menjadi suami istri.
Namun satu persatu tamu undangan pernikahan harus pakai hand sanitizer sebelum salami kedua mempelai pengantin di pelaminan.
“Wedding zaman now, pakai hand sanitizer,” ucap si perekam.
Tentu pemakaian hand sanitizer ini agaknya jarang dilakukan, karena biasanya sebelum ada wabah virus corona para tamu bebas bersalaman meski tanpa menggunakan cairan pencuci tangan terlebih dahulu.
“Wedding jaman now untuk mencegah virus corona 😁” tulis akun @makassar_iinfo dalam keterangan unggahannya.
https://www.instagram.com/p/B9iyvsLn9HL/
Usai diunggah, video tamu undangan di acara pernikahan harus pakai hand sanitizer sebelum salami mempelai pengantin ini mendapat respons yang berbeda-beda dari netizen.
nonamuas, “Virus corona nanti kalo aku nikah jauh2 ya, ini budget lagi lho kalo harus pake hand sanitizer 🤭🤦”
kriensatyaaji, “Keren tapi cucok meong.bagus…kl bisa dimanapun acara pernikahan bgini termasuk di kampung”
BACA JUGA: Diduga Karena Virus Corona Mulai Masuk Indonesia, Ibu-ibu ini Borong Hand Sanitizer Seabrek
paulsukro, “Lebih baik Nikahan pakai mode streaming Bigo Live aja. Ampau pakai Gopay, makanannya dianter pakai Gofood, acara jogetnya pakai Tik Tok”