Setiap wanita tentu menginginkan kulit yang sehat dan juga terawat. Oleh sebab itu, merawat kulit wajah merupakan salah satu hal wajib yang harus dilakukan oleh wanita. Nah, tak sedikit juga wanita yang memilih merawat wajahnya menggunakan bahan alami, salah satunya dengan bahan dasar arang. Lalu, apa sih manfaat arang untuk wajah?
Arang aktif atau yang disebut juga dengan activated charcoal memberikan segudang manfaat untuk kecantikan kulit, mulai dari menarik minyak, kotoran, dan zat bahaya lainnya yang terdapat pada pori-pori karena adanya kekuatan dari adsorpasi sampai proses penyerapan.
Tak hanya untuk kecantikan saja, arang pun bisa digunakan untuk mengobati keracunan yang disebabkan oleh alkohol dan juga overdosis karena narkoba.
Zat karbon ini bekerja seperti spons, dengan mengikat diri pada racun dan menyerapnya sebelum terangkut dalam aliran darah.
Namun perlu Anda ketahui, arang yang dimaksud di sini bukanlah arang yang biasa Anda gunakan dalam memanggang atau arang bara api lainnya, ya. Akan tetapi, karbon atau zat arang yang didapatkan dari bahan-bahan alami.
Zat ini biasanya akan didapatkan dari hasil pembakaran tempurung kelapa, atau serbuk kayu yang kemudian diaktifkan untuk meningkatkan daya ikatnya.
Proses pengaktifannya pun dilakukan dengan cara merendam zat arang dalam bahan-bahan kimia tertentu.
Nah, Anda pasti sudah penasaran bukan apa saja manfaat arang untuk kecantikan wajah? Langsung aja yuk simak beberapa manfaatnya berikut ini.
Manfaat arang untuk wajah
Menyamarkan noda jerawat
Arang sangatlah dipercaya mampu dalam menyembuhkan jerawat pada wajah dan noda hitam membandel yang disebabkan oleh jerawat.
Jika Anda ingin menghilangkannya menggunakan arang, Anda hanya cukup membuat campuran bubuk arang yang dicampur dengan air mawar ataupun air biasa.
Setelah semua bahan tercampur, Anda bisa langsung mengoleskannya pada wajah dan tunggu beberapa menit, setelah itu barulah Anda membilasnya menggunakan air hangat.
Jika Anda rutin menggunakannya, cara ini bisa menjadi salah satu alternatif sederhana untuk mengeringkan dan menyamarkan noda jerawat di wajah.
Menutup pori-pori yang besar
Manfaat arang untuk wajah juga bisa menutup pori-pori besar yang dapat menyebabkan kotoran, polusi, dan zat kimia yang dihasilkan dari penggunaan kosmetik yang akan menumpuk pada kulit wajah sehingga rentan akan munculnya komedo.
Nah dengan menggunakan arang ini, Anda bisa menggunakannya sebagai masker sehingga dapat mengangkat semua kotoran yang terdapat pada pori-pori dan akhirnya pori-pori Anda menjadi mengecil.
Mengurangi keriput
Manfaat arang bagi kecantikan lainnya juga bisa Anda rasakan dalam mengurangi keriput dengan cara memijat wajah Anda menggunakan pasta arang.
Caranya cukup dengan melakukan pijatan wajah secara melingkar untuk melepaskan ketegangan antara garis penuaan.
Hal ini disebut-sebut sangat baik dalam meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi tanda-tanda keriput.
Exfoliator alami
Mempunyai kulit yang kering bisa menjadikan Anda terlihat lebih kusam dan tak terawat.
Oleh karena itu, cara terbaik yang mampu melawan itu semua yakni dengan Anda melakukan perawatan alami menggunakan masker arang.
Tekstur arang dapat menjadi exfoliator alami karena dapat membantu dalam menghilangkan sebum dan sel kulit mati di wajah. Sedangkan sifat antimikrobanya bisa mencegah infeksi pada kulit.
Jangan lupa untuk menambahkan madu atau minyak jojoba pada masker arang yang akan Anda gunakan jika Anda mempunyai kulit yang kering.
Ataupun Anda bisa menambahkan pula sedikit garam dan gula untuk tindakan scrubbing yang lebih keras lagi.
Mengatasi kulit yang kusam
Polusi yang dihasilkan dari asap kendaraan, debu jalanan, radiasi sinar UV dan juga asap rokok akan menjadi penyebab terjadinya kulit kusam.
Namun kini Anda tak perlu khawatir lagi, dengan manfaat arang kayu untuk kecantikan kulit wajah, seluruh polutan tersebut dapat terangkat dengan sempurna.
Anda dapat menggunakannya dengan cara mengoleskan masker arang yang Anda siapkan pada wajah dengan sedikit pijatan selama kurang lebih 15 menit, kemudian bilas wajah Anda menggunakan air hangat.
Menyeimbangkan produksi minyak pada wajah
Untuk Anda yang mempunyai wajah berminyak Anda bisa menggunakan masker arang agar bisa menyeimbangkan produksi minyak berlebih pada wajah.
Agar dapat wajah yang lembap dan produksi minyaknya lebih seimbang, Anda bisa melakukannya secara rutin, ya.
Itulah beberapa manfaat arang untuk wajah yang bisa Anda gunakan dalam bentuk masker.
Tertarik untuk mencobanya di rumah? Jangan lupa untuk memperhatikan tips penggunaan dengan baik dan benar, ya!