Berita Nasional, RANCAH POST – Perbuatan tak terpuji dilakukan oleh sejumlah siswi SMA di Kabupaten Demak yang diduga melakukan pesta minuman keras (miras) menjadi sorotan publik.
Hal tersebut diketahui usai sejumlah netizen mengunggah rekaman video saat para siswi SMA diduga tengah menggelar pesta mirasi di dalam sebuah ruangan.
Dalam video berdurasi singkat itu terlihat, beberapa orang siswi sedang berkumpul di dalam ruangan sambil diduga pesta miras.
Tampak mereka masih mengenakan seragam sekolah batik berwarna biru dan rok putih. Beberapa siswi bahkan ada yang hanya memakai tank top saja.
Dari keterangan pemilik akun yang mengunggah video tersebut pada Sabtu (7/12/2019) lalu, ia menuliskan jika perilaku tak terpuji ini dilakukan oleh pelajar SMA Negeri Demak.
“Viralkan klakuan adek2 kita anak SMAN2 Demak, bagikan biar viral,” tulisnya.
Kemudian, terlihat seorang siswi sedang menuangkan minuman dari botol ke dalam gelas, sementara pelajar lainnya tampak sedang menenggak minuman berwarna kehitaman.
Suara musik pun terdengar keras diikuti suara siswi-siswi tersebut yang ikut bernyanyi. Salah seorang siswi lain pun terlihat asyik joget diiringi alunan musik dengan posisi duduk di atas kasur.
Menanggapi hal tersebut, Kepala SMAN 2 Demak, Suntono telah membenarkan terkait video sejumlah siswi yang diduga pesta miras ini.
Dirinya tidak membantah jika para pelajar dalam video tersebut memang siswinya. Suntono mengaku pihaknya sudah menindaklanjuti sebelum videonya viral.
Ia menjelaskan jika kabar para sisiwinya diduga menggelar pesta miras ini sudah diterima sejak Kamis (5/12/2019) lalu. Para siswi dan wali yang bersangkutan langsung dipanggil pada Jumat (6/12/2019).
Mereka pun sudah mengakui perbuatannya sampai menangis. Kendati demikian, pihak sekolah tetap menyayangkan atas perilaku tak terpuji yang bahkan menjadi viral di media sosial.
Berdasarkan pengakuan dari para siswi yang bersangkutan, Suntono menyebut pesta minuman keras tersebut digelar setelah melangsungkan ujian pada Kamis lalu.
Pesta tersebut digelar di kediaman salah satu siswi dan diketahui ada delapan orang siswi yang turut serta dalam kejadian tersebut. Dari delapan siswi diketahui enam orang merupakan kelas 12 IPS, dan dua lainnya duduk dibangku kelas 12 IPA.
Atas perbuatannya, kini kedelapan siswi telah mendapatkan sanksi berupa pembinaan dan penandatanganan surat bermaterai yang isinya adalah pernyataan tidak akan mengulangi perbuatan tersebut lagi.
Selain itu, pihak sekolah telah menyita ponsel miliki delapan orang siswi SMA yang pesta miras tersebut. Pihak sekolah juga telah melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian setempat dan dinas cabang. Hingga mulai Senin (9/12/2019) hari ini sekolah akan mendatangkan pembina apel dari kepolisian.
“Kedua, kami juga akan bekerjasama dengan pihak BNN agar memberikan pengetahuan kepada siswa. Jadi siswa berpikir lebih sebelum melakukan hal-hal yang dapat merugikan,” ucapnya.
BACA JUGA: Masih Kenakan Seragam Sekolah, Siswi Ini Diduga Tenggak Miras, Netizen: Itu Kuku Bima!
Terlanjur viral, video siswi SMA yang diduga pesta miras pun menjadi perbincangan hangat dikalangan netizen. Para netizen juga ikut menyayangkan atas aksi yang dilakuan oleh para siswi tersebut.