Info Games, RANCAH POST – Berbicara soal game, di Google Play Store sendiri saat ini sudah tersedia banyak sekali ribuan game yang bisa dimainkan secara online maupun offline, salah satunya adalah game bergenre RPG.
Bermain game memang bisa menjadi solusi terbaik yang dapat dilakukan untuk mengisi waktu luang ataupun mengusir rasa bosan.
RPG adalah singkatan Role Playing Game yang merupakan sebuah jenis game dimana para pemainnya akan menjalankan peran sebagai karakter tertentu.
Mengusung model permainan yang kolaboratif dan imajinatif, tak heran jika game bergenre RPG seringkali sukses membuat para pemainnya kecanduan.
Nah, jika Anda tertarik untuk mencoba memainkan game RPG yang dapat dimainkan secara online ataupun offline nggak usah bingung. Sebab pada kesempatan kali ini, Rancah Post akan memberikan rekomendasi game RPG terbaik dan paling banyak dimainkan saat ini.
Apa saja judul permainannya? Berikut daftar lengkapnya.
Game RPG Online dan Offline Terbaik
Ragnarok M: Eternal Love
Sebetulnya Ragnarok merupakan game RPG paling jadul yang dirilis pada tahun 2002 silam dan hanya bisa dimainkan di PC, namun sering dengan berkembangnya teknologi game Ragnarok M: Eternal Love terus dikembangkan. Alhasil, saat ini game tersebut sudah bisa dimainkan di hp Android.
Cara bermainnya pun sangatlah mudah, Anda hanya perlu meningkatkan level karakter Anda hingga mencapai level maksimal dengan cara mengumpulkan EXP sebanyak-banyaknya dari melakukan quest dan berburu mosnter.
Laplace M
Laplace M adalah game RPG besutan developer ZlongGames yang juga bisa dimainakan di hp Android dan termasuk sebagai salah satu jenis game RPG paling laris di Google Play Store.
Lineage 2 Revolution
Di posisi selanjutnya ada Lineage 2 Revolution yang dikembangkan oleh Netmarble Games yang terkenal dengan game LINE Let’s Get Rich.
Oleh sebab itu, Anda tidak udah meragukan kualitas grafis 3D dari game yang memiliki tampilan cukup realistis ini.
Di game Lineage 2 Revolution ini juga Anda berkesempatan untuk bertemu dengan jutaan pemain lainnya secara real time. Keren kan?
Zenonia 2: The Lost Memories
Game Zenonia 2: The Lost Memories memiliki tema klasik dengan visual yang sederhana.
Meskipun begitu game yang satu ini dapat dipastikan tidak akan membuat Anda bosan lantaran terdapat 98 misi dari 152 peta yang harus Anda selesaikan.
Kontrol permainannya pun sangat simple dan mudah digunakan, sehingga Anda tidak akan mengalami kesulitan ketika memainkan game ini.
The Chronicles Inotia 4: Assasin of Berkel
Game RPG offline yang selanjutnya adalah The Chronicles Inotia 4 yang pastinya sudah tidak asing lagi di telinga para penggemar game bergenre RPG.
Walaupun ukuran file tidak terlalu besar, namun game ini tetap memiliki grafis yang cukup memukau.
BACA JUGA: Game Tower Defense Terbaik, Salah Satunya Ada yang Berasal dari Indonesia
Sebelum melakukan pertempuran, Anda bisa memilih 15 skill yang berbeda untuk karakter yang akan Anda gunakan berpetualang.